Jelang Hari Perempuan Internasional 2019: Sudah Nonton 3 Film Sci-Fi Karya Sutradara Perempuan Ini? Semuanya Keren!

By Tentry Yudvi Dian Utami, Sabtu, 2 Februari 2019 | 20:00 WIB
Jelang Hari Perempuan Internasional 2019: Sudah Nonton 3 Film Sci-Fi Karya Sutradara Perempuan Ini? Semuanya Keren! (Screen Watch)

 

NOVA.id - Di dunia, rupanya sudah banyak sutradara perempuan yang mampu membuat karya-karya hebat, termasuk film ber-genre science fiction alias sci-fi atau fiksi ilmiah.

Film sci-fi yang erat kaitannya dengan unsur-unsur ilmiah dan kecanggihan teknologi memang merupakan salah satu genre yang selalu diminati.

Tentu saja, pembuatan film ini tidak mudah, serta membutuhkan alur cerita serta teknik pengambilan gambar yang sempurna.

Baca Juga : Bayi Ini Dibakar Hidup-Hidup oleh Kakek dan Neneknya, Sang Ibu Tuliskan Surat Pilu: Istirahatlah, Anakku Terkasih

Kendati demikian, beberapa sutradara perempuan ternyata bisa menghasilkan film-film sci-fi keren, hingga mereka pun sukses menjajal tangga perfilman di dunia!

Jelang Hari Perempuan Internasional 2019, tontonan-tontonan seru karya sutradara perempuan ini tentunya bisa kita jadikan motivasi dan inspirasi untuk berkarya lebih hebat lagi.

Karena perempuan yang mandiri berhak menghasilkan karya, berhak mendapatkan panggung, dan berhak mendapatkan kehidupan yang layak dan setara!

Well, apa saja, ya, film sci-fi keren karya sutradara perempuan yang layak tonton ini?

Baca Juga : Pernah Dikabarkan Selingkuhi BTP, Veronica Tan Tetap Diam: Gusti Mboten Sare

1. Patty Jenkins (Wonder Woman)

Saat film Wonder Woman muncul 2017 lalu, kita pasti langsung terkesima dengan sosok superhero yang diperankan Gal Gadot itu.

Dan film ini pun sukses ditayangkan di seluruh dunia dengan antusiasme penonton yang begitu tinggi.

Tentunya, Wonder Woman sendiri juga menginspirasi kita untuk menjadi pemimpin masa depan yang tak hanya kuat, berani, dan mandiri, tapi juga memiliki hati yang lembut dan mengasihi sesama.

Baca Juga : Bersepupu, Begini Penampilan Seksi Dita Soedarjo Hadiri Pernikahan Terdakwa Richard Muljadi

2. The Wachowskis (The Matrix Trilogy, Speed Racer, Cloud Atlas, Jupiter Ascending)

Nama Lana Wachowski dari The Wachowskis juga turut terlibat dalam membuat film-film genre sci-fi.

Semua filmnya sudah sukses, bahkan masih terus diputar hingga sekarang!

Salah satunya adalah The Matrix Trilogy, sebuah rangkaian film sci-fi aksi yang penuh dengan adegan menegangkan.

Film fenomenal yang sampai kini masih terus jadi perbincangan dan referensi film sci-fi populer.

Baca Juga : Ajaib! 5 Bahan Alami Ini Bisa Dimanfaatkan Sebagai Obat Tradisional loh

3. Agnieszka Smoczyńska (The Lure)

Film ini menggambarkan sosok putri duyung yang hidupnya penuh dengan perjuangan untuk hidup.

Sentuhan sci-fi besutan sutradara Agnieszka Smoczyńska berhasil membuat dunia terkesima, bahkan film The Lure sendiri banyak menuai kritik sekaligus pujian.

Yup! Kalau para sutradara perempuan ini bisa menghasilkan karya yang mengesankan, kita sebagai perempuan mandiri dan berani pun bisa berkarya lebih hebat, bukan?

Dalam rangka Hari Perempuan Internasional, yuk, kita menjadi perempuan yang semakin berdaya, mandiri, berani, serta punya hati untuk membantu sesama perempuan lainnya.

Selamat Hari Perempuan! (*)