Rindu Kebaikan Almarhumah Istri, Ustaz Maulana: Semua Isi Dompet Dikasih!

By Tiur Kartikawati Renata Sari, Rabu, 13 Februari 2019 | 15:08 WIB
Rindu Kebaikan Almarhumah Istri, Ustaz Maulana: Semua Isi Dompet Dikasih! (Instagram/@m_nur_maulana)

NOVA.id - Kepergian istri Ustaz Maulana pada Minggu (20/01) lalu hingga kini masih meninggalkan duka bagi keluarga sang pendakwah.

Usai 7 tahun berjuang kanker usus, Hajjah Aliah Maulana akhirnya menghembuskan napas terakhirnya saat hendak menjalani perawatan medis ke Malaysia.

Menyayat hati, keempat buah hati Ustaz Maulana tampak mengelilingi sosok jenazah sang ibunda yang terbujur kaku.

Baca Juga : BTP Hitung Hari Persunting Puput Nastiti Devi, Fifi Lety Komentar Pedas: Jangan Salah Menikah!

"Ini adalah malam terakhir kita tidur sama Mama, besok Mama sudah dikubur," ujar anak-anak Ustaz Maulana.

Belum sebulan ditinggalkan, Ustaz Maulana terang-terangan mengaku kangen dengan sosok sang istri.

Apalagi dengan kebiasaannya menolong sesama yang membuat sang Ustaz kondang ini kaget.

Baca Juga : Jarang Terekspos, Putri Pasha Ungu Kini Tumbuh Jadi Remaja Cantik Mirip Okie Agustina!

"Dia selalu nawarin, katanya kalau ada yang minta bantuan sama dia isi dompetnya semuanya dikasih," ungkap Ustaz Maulana tertawa dalam Youtube Good Friend yang dipandu Alvin Adam. 

Menurutnya, sang istri berprinsip semua harta boleh disumbangkan asalkan masih ada uang susu dan sekolah anak-anak.

Tak pelak, Ustaz Maulana kaget melihat sisa tabungan sang istri yang nominalnya tinggal Rp10 juta saja.

Baca Juga : Terungkap Syarat Irish Bella Mau Dinikahi Ammar Zoni, Sampai Singgung Ranty Maria!

Rindu Kebaikan Almarhumah Istri, Ustaz Maulana: Semua Isi Dompet Dikasih! (Muslimin Emba)

Diketahui, almarhumah istri Ustaz Maulana juga membangun sebuah masjid megah di lingkungan rumahnya.

Demi membangun masjid 5 lantai ini, almarhum Hajjah Aliah Maulana rela jual semua perhiasan emasnya. 

Bukannya marah, Ustaz Maulana justru begitu haru dengan kemurahan hati istrinya yang tak mendewakan harta dan menyalurkannya pada yang membutuhkan. (*)