Beberapa tamu undangan merupakan pejabat penting, pengusaha hingga tokoh agama sebut saja, Rahmat Gobel, Arifin Tasrif hingga Quraish Shihab.
Tak ketinggalan, KH Nassarudin Umar, Imam Besar Masjid Istiqlal yang kali pertama menyebut pernikahan Reino Barack dan Syahrini akan digelar pada akhir Februari.
Namun, kebahagiaan Incess di hari pernikahannya ini tak lengkap tanpa kehadiran almarhumah sang ayahanda dan kakak lelakinya.
Baca Juga : Disoroti Yuni Shara, Penampilan Trie Utami Juri AFI Disebut Makin Seksi Pasca Lepas Hijab
Ayah Syahrini, almarhum Haji Dadang Zaelani telah meninggal beberapa tahun silam.
Sedangkan, sang kakak, Ridwan Jaelani juga meninggal dunia akhir tahun 2018 lalu karena tersetrum listrik akibat kecelakaan kerja.
Meski belum diketahui siapa wali nikah dari Syahrini, namun berita yang beredar mengabarkan jika dua sosok ini didapuk sebagai saksi pernikahan.
Baca Juga : Nikahi Pramugari yang 9 Tahun Lebih Muda, Narji Merasa Janggal Ketiga Anaknya Tak Mirip Dirinya, Maksudnya?