NOVA.id - Seorang bayi laki-laki yang lahir di Rumah Sakit Universitas Keio di Jepang diklaim sebagai bayi terkecil di dunia yang berhasil diobati.
Tak seperti bayi pada umumnya, berat bayi laki-laki ini hanya 268g, sangat kecil sehingga dia bisa masuk ke dalam sepasang tangan orang dewasa yang ditangkupkan.
Sang ibu yang tak ingin disebut namanya melahirkan pada bulan Agustus dengan cara operasi caesar darurat.
Baca Juga : Ngidam, Tasya Kamila Rela Terbang ke Singapura Demi Beli Makanan Ini
Kemudian, bayi tersebut dirawat dalam perawatan intensif sampai ia dibebaskan minggu lalu, tepatnya 2 bulan setelah tanggal kelahirannya.
Sempat membuat pesimis sang ibunda, jagoan kecil yang lahir pada usia 24 minggu ini berhasil membuktikan diri bahwa dirinya bisa bertahan.
Setelah perawatan intensif selama 5 bulan, bayi laki-laki ini menunjukkan hasil yang baik dan tumbuh dengan berat 3,2Kg.
Baca Juga : Sepulang Umrah, Begini Penampilan Luna Maya yang Tampil Menawan dengan Hijab
"Aku hanya bisa bilang aku senang dia tumbuh sebesar ini karena jujur, aku tidak yakin dia bisa selamat," kata ibu bocah itu, menurut Rumah Sakit Universitas Keio, Tokyo seperti yang NOVA.id kutip dari BBC.com.
Bahkan, kini si bayi laki-laki tersebut sudah diperbolehkan pulang.
Dokter Takeshi Arimitsu, yang merawat bayi tersebut mengatakan bahwa si bayi merupakan bayi terkecil yang lahir di rumah sakit tersebut.
Baca Juga : 6 Potret Kebersamaan Nabila Syakieb dan Si Kecil Raqeema yang Lucu dan Menggemaskan
Baca Juga : Pevita Pearce Mengaku Jomblo, Mbak You Lihat Tahun 2019 Luna Maya Dekat dengan Pria Ini
Tak hanya itu, Rumah Sakit Universitas Keio mengatakan tingkat kelangsungan hidup bayi yang lahir dengan berat kurang dari satu kilogram adalah sekitar 90% di Jepang.
Baca Juga : Berpadu Indonesia-Jepang, Cantiknya Gaun Syahrini Saat Dilamar Reino Barack
Tetapi bagi mereka yang lahir di bawah 300g, itu turun menjadi sekitar 50%. Sehingga, keberhasilan si bayi bertahan hidup menjadi hal menakjubkan.
Baca Juga : 6 Potret Kebersamaan Nabila Syakieb dan Si Kecil Raqeema yang Lucu dan Menggemaskan
Sebelum bayi laki-laki yang lahir di Jepang ini, terdapat pula seorang anak laki-laki yang lahir di Jerman dengan berat 274g dan bayi perempuan yang sama juga lahir di Jerman pada tahun 2015 yang memiliki berat 252g.(*)