NOVA.id - Usai pernikahannya dengan Reino Barack, hari ini Rabu, (20/03) Syahrini kembali menggegerkan jagat maya melalui unggahan terbarunya.
Tagar Restu yang selalu menghiasi unggahannya usai menikah ternyata diwujudkan menjadi sebuah single terbaru nan indah.
Ya, tepat hari ini Syahrini merilis single terbaru yang berjudul Restu ciptaan musisi kondang, Melly Goeslaw.
Baca Juga : Oats Sebagai Solusi Praktis Untukmu yang Sering Skip Sarapan!
Dan siapa sangka, lagu yang berjudul Restu ini sebenarnya tak diciptakan khusus untuk Syahrini.
Pasalnya Melly mengaku bahwa lagu ini sebenarnya diciptakan untuk OST film Sultan Agung.
Namun, sayangnya Restu batal dijadikan OST film tersebut.
Baca Juga : Setelah Ammar Zoni dan Stefan William, Giliran Cemal Faruk Meninggal Dunia di Sinetron Anak Langit
Hal ini diketahui dari penjelasan Melly melalui unggahan Instagramnya.
"Saya sangat suka lagu Restu ini, ini salah satu lagu yg terlahir dari ilhamNya yg saat itu utk Ost Sultan Agung, namun krn satu dan lain hal, lagu ini tdk jadi dipakai," kata Melly.
Usai batal menjadi OST film, Melly ternyata tak langsung memberikan lagu ini pada Syahrini.
Baca Juga : Konflik Memanas, Tsania Marwa Tunjukkan Bukti Kekerasan: Lu Laki-Laki Bertiga Ngeroyok Gue Ya?
Siapa sangka Melly justru memberikan lagu ini untuk Gita Gutawa.
Namun lagi-lagi ada satu dua hal yang membuat album Gita Gutawa tertunda.
"lalu sy berikan utk Gita Gutawa, dan krn albumnya sptnya kepending," tambahnya.
Baca Juga : Tunjukkan Proses Pengobatan Shakira, Denada Mengaku Malu Disebut Ibu yang Kuat! Kenapa?
Hingga akhrinya ia memberikan lagu ini pada Syahrini tanpa mengetahui bahwa Incess akan menikah dengan Reino Barack kala itu.
"lagu ini akhirnya sy kasih ke Inces tanpa tau apa yg sedang dan akan terjadi di hidup Inces," lanjutnya.
Melly juga mengungkap bahwa sejak awal, lagu ini tak memiliki perubahan judul.
"Krn dari yg td nya utk Ost Sultan Agung sampe ke Gita pun judul lagu ini adalah “ RESTU “ tdk pernah ada pergantian judul. Dan gak ikutan proses selanjutnya krn kebetulan yg bikin musik bukan mas Anto," pungkasnya.
Baca Juga : 5 Pesona Menantu Dewi Yull, Calon Mama Muda Cantik Mantan Kekasih Nino RAN
Telah menciptakan beragam lagu ternama, Melly pun menyamakan kisah Syahrini ini dengan Krisdayanti.
"Semua ini sudah diatur olehNya. Sampai akhirnya lagu Restu ini berlabuh di Inces.
Persis spt lagu 'Menghitung Hari' yg dulu sy buat dan di tolak kanan kiri akhirnya di ambil @krisdayantilemos semua itu sudah jalanNya," ungkapnya.
Baca Juga : Duet dengan Putra Tampannya, Dewi Yull Bikin Baper Nyanyi Pakai Bahasa Isyarat
Tak sekedar judul lagu, bagi Reino Barack dan Syahrini kata Restu ternyata memiliki arti khusus.
"Restu itu apa suamiku?" tanya Syahrini pada Reino dengan nada manja.
"Reino-Syahrini bersatu," ungkap Reino malu-malu saat jumpa pers pernikahannya pada Minggu (10/03) silam. (*)