Di tengah proses hukum yang menjerat Ariel Noah, akhirnya Cut Tary yang ditemani oleh sang suami saat itu, Yusuf Subrata, dan Hotman Paris, menggelar jumpa pers.
Akhirnya, dengan berurai air mata, Cut Tary mengakui jika perempuan yang ada di dalam video itu adalah dirinya.
Keputusan Cut Tary untuk mengakui hal itu diapresiasi oleh publik, terlebih, Cut Tary mendapatkan dukungan dari sang suami, Yusuf Subrata.
Baca Juga : Ariel NOAH Sempat Kenalkan Alea ke Luna Maya dan Sebut Tak Keberatan Jika Mereka Pacaran
Namun, setelah keharmonisan yang diperlihatkan Cut Tary dan Yusuf Subrata saat jumpa pers itu, publik kembali dibuat terkejut.
Tepat pada tanggal 18 Desember 2013, melalui Pengadilan Agama Jakarta Timur, Yusuf Subrata menggugat cerai Cut Tary.
Baik Yusuf Subrata maupun Cut Tary, tak bisa dimintai keterangan apa yang melatarbelakangi perpecahan rumah tangga yang sudah dibangun 10 tahun lamanya itu.
Baca Juga : Mbak You Sebut Kecantikan Syahrini untuk Tarik Rezeki dan Tak Alami
Tak sedikit yang berasumsi jika perceraian itu lantaran keterlibatan Cut Tary dengan video yang tersebar.
Namun, ada juga rumor yang menyebutkan kalau ada orang ketiga di antara Cut Tary dan Yusuf Subrata.
Tapi yang jelas, mereka resmi bercerai pada 12 Maret 2014 dengan keputusan verstek, tanpa dihadiri oleh Cut Tary.
Baca Juga : 5 Potret Amanda Khairunnisa, Adik Maudy Ayunda yang Tak Kalah Cantik dan Cerdas