NOVA.id – Cacing pita biasanya ditemukan di bagian pencernaan, tapi hewan ini ternyata bisa masuk ke otak manusia.
Saat cacing pita masuk ke otak, nyawa pun bisa jadi taruhannya jika tidak segera ditangani oleh tenaga ahli.
Setidaknya, itulah yang menggambarkan kondisi seorang remaja pria yang sebelum meninggal, ia mengeluh sakit kepala.
Berdasarkan studi kasus di New England Journal of Medicine, menjelaskan jika di kepala remaja tersebut ditemukan banyak telur cacing pipa bersarang di otak.
Selama pemeriksaan, remaja itu memang mengeluhkan jika ia pusing dan mata kanannya bengkak.
Hasil test MRI dan Ultrasound menemukan jika telur cacing pita itu tersebar di sel otak, celebral cortex, mata, dan pelir sebelah kanan.
Baca Juga : Anak Tetap Aman Bermain dan Beraktivitas di Dalam Rumah, Berikut Ini Hal yang Mesti Diperhatikan
Dari situ, para medis mendiagnosa jika remaja tersebut menderita neurocysticercosis, yang menurut WHO (World Health Organization) didefinisikan sebagai infeksi parasite di pusat sistem saraf.
Penyakit ini bisa terjadi saat seseorang memakan daging terutama daging babi yang belum matang.
Atau, mereka meminum air yang mengandung cacing pita.
Baca Juga : Bercinta Lebih Bergairah dengan Menyentuh 5 Area Sensitif Ini, yuk, Beri Tahu Suami!
Dari kejadian ini, WHO menghimbau agar kita tetap mengonsumsi masakan matang dan selalu mencuci tangan sebelum makan.
Tetap waspada ya, Sahabat NOVA!(*)