Saat Pak Chairul bertanya nama anak yang belajar di tempatnya, dia pun terkejut bahwa Vina lah anak dari Mahfud MD.
"Abis itu saya panggil, undang makan. (Dosennya bilang) pak terima kasih, siapa putranya? (Mahfud MD jawab) itu Vina anak saya," ucap Mahfud MD.
Kaget dengan pernyataan Mahfud MD, sang dosen meminta maaf karena dikira Vina adalah anak dari orang yang kurang mampu.
Baca Juga : Bangsawan Inggris Tak Boleh Punya Media Sosial Sendiri! Ini Alasan di Balik Larangan Tersebut
"Loh, saya kira dia anaknya orang enggak punya. (Makanya saya) kasih susu. Wah itu dia minta maaf," kenang Mahfud MD seraya tersenyum.
Kini Vina telah lulus dan menjadi dokter di RSUD Dr. Soetomo Surabaya bidang Rehab Ortopedia bedah tulang. (*)