Dan video kekerasan yang dilakukan oleh ibu model cilik tersebut telah menjadi viral dan bahkan menjadi trending nomor satu di situs media China, Weibo.
Pastinya hal tersebut tidak bisa dibenarkan, menjadikan anak bekerja menjadi model sudah jelas mengeksploitasi anak untuk mendapatkan uang.
Kekerasan yang dilakukan oleh sang ibu pun juga sebuah kesalahan.
Baca Juga : Katie Bouman, Perempuan yang Pertama Kali Berhasil Mengabadikan Foto Black Hole
Sang ibu kemudian meminta maaf atas apa yang telah terjadi dalam unggahannya.
"Saya tidak berniat melukai atau melecehkannya, saya meminta maaf atas kesalahpahaman atas tindakan berlebihan yang mungkin saya sebabkan,"
"Saya ingin menegaskan: putri saya menerima perhatian dan kasih yang terbaik," lanjutnya.
Dalam waktu kurang dari empat jam, permintaan maaf tersebut telah mendapatkan 50 ribu komentar. (*)