Ekspresi Kocak Kaesang Pangarep Tertangkap Kamera, Gibran Sebut Adiknya bak Orang Kampung!

By Nuzulia Rega, Minggu, 21 April 2019 | 12:30 WIB
Ekspresi Kocak Kaesang Pangarep Tertangkap Kamera, Gibran Sebut Adiknya Bak Orang Kampung! (instagram.com/kaesangp)

NOVA.id - Dua putra Joko Widodo dan Iriana kembali menggegerkan jagat maya.

Lagi-lagi Gibran dan Kaesang Pangarep tampak saling sindir melalui Twitter pribadi mereka.

Bahkan kali ini Gibran menyebut jika Kaesang Pangarep bak orang kampung lo, Sahabat NOVA.

Baca Juga : Ratu Elizabeth Kembali Perlakukan Kate Middleton dan Meghan Markle Secara Berbeda! Kenapa?

Sudah menjadi rahasia umum jika kedua putra Jokowi ini kerap bergurau di media sosial.

Saling ledek pun tak canggung mereka lontarkan meski keduanya merupakan putra orang nomor satu di Indonesia.

Saperti baru-baru ini kala Gibran mengunggah momen tak terduga saat Kaesang tertangkap kamera.

Baca Juga : Artis FTV Ini Meninggal karena Kanker Lidah, Benarkah Makanan dan Minuman Panas Jadi Penyebabnya?

Mengenakan busana serba putih di tengah kerumunan banyak orang, Kaesang ternyata menyadari jika wajahnya tersorot kamera.

Tanpa terduga, Kaesang pun langsung menatap kamera dan tersenyum manis.

Melihat tingkah adiknya ini, ayah Jan Ethes itu langsung memberi sindiran pedas.

Baca Juga : Kenapa Anak Kedua Lebih Susah Diatur Daripada Anak Pertama? Ternyata Inilah Penyebabnya

"Wong ndeso mlebu tv," tulis Gibran pada cuitannya.

(Orang kampung masuk tv)

Baca Juga : Hari Kartini 2019, Mari Napak Tilas Sosok Pahlawan Emansipasi Perempuan Ini di 6 Lokasi Ini

Dan siapa sangka momen tersebut ternyata diambil kala keduanya menemani Jokowi saat Debat Capres lalu.

Hal itu diketahui dari balasan Kaesang pada cuitan sang kakak.

"INI ACARA DEBAT SERIUS KENAPA KALIAN BERDUA SEPERTI ITU," balas Kaesang.

Baca Juga : Berita Terpopuler: Catatan Teguran Ratu Elizabeth untuk Kate Middleton hingga Rahasia Cantik dan Awet Muda Donna Harun di Usia 51 Tahun

 

 

Cuitan ini pun mendapat berbagai tanggapan dari para pengguna Twitter.

Tak sedikit yang mengaku ngakak lantaran melihat ekspresi kocak Kaesang.

Bahkan ada juga yang beranggapan jika wajah Kaesang justru mirip dengan Yusril Ihza Mahendra lo.

komentar pengguna Twitter atas ekspresi kocak Kaesang (twitter.com/kaesangp)

Baca Juga : Kenang Kepergian Putrinya 8 Tahun Lalu, Dewi Yull Unggah Foto Mendiang dan Ungkap Kerinduannya

Wah, memang ada-ada saja ya tingka dua putra Jokowi ini. (*)