Sadis! Bocah 2 Tahun Dilempar ke Tungku Panas Karena Kakeknya Mengaku Melihat Iblis

By Hinggar, Rabu, 24 April 2019 | 18:30 WIB
Sadis! Bocah 2 Tahun Dilempar ke Tungku Panas Karena Kakeknya Mengaku Melihat Iblis Pada Bayi Itu (mirror.co.uk)

NOVA.id - Peristiwa tragis dialami oleh seorang bocah yang baru berusia 2 tahun asal Rusia.

Bocah sekecil itu tiba-tiba dilempar oleh sang kakek ke dalam sebuah tungku panas.

Lalu apa yang mendasari hal tersebut dilakukan oleh kakek berusia 53 tahun tersebut?

Baca Juga : Haru! Koma Selama 28 Tahun, Perempuan Ini Langsung Panggil Nama Anak yang Diselamatkannya

Pria yang tak disebutkan namanya itu melakukan sesi minum selama beberapa hari dan tiba-tiba merebut bocah yang sedang berada digendongan sang nenek.

Dia mengaku melihat iblis dari anak itu, sehingga dia melemparkannya ke sebuah tungku yang terbakar.

Bocah asal Omsk, Rusia tersebut memang berhasil diselamatkan, tetapi tubuhnya mengalami luka bakar lebih dari 50 persen.

Baca Juga : Makanan Tepat untuk Sahur agar Kenyang Lebih Lama Menurut Ahli

Ia masih berjuang untuk hidup dan masih mengalami koma dan harus dibantu alat untuk bernapas.

Juru bicara departemen kesehatan regional Omsk, Svetlana Ospennikov mengatakan, "pasien kecil sekarang dalam perawatan intensif sekarang."

"Dia dalam kondisi serius, masih terlalu dini untuk membuat perkiraan, ketika kita menangani luka bakar seperti itu, sulit untuk menilai kondisinya," jelas Svetlana Ospennikov.

Baca Juga : Tuai Sorotan, Begini Jawaban Bijak Anak Mayangsari Saat Dikomentari Wajahnya Mirip Almarhum Adi Firansyah

"Dokter saat ini melakukan segalanya untuk meringankan penderitaan anak itu," lanjutnya.

Sang kakek kemungkinan sedang mengigau ketika dia melihat iblis pada anak itu selama sesi minum dengan sang nenek.

Polisi menahan pria itu setelah dia melemparkan bocah tersebut dalam tungku panas dengan tujuan membunuhnya.

Baca Juga : Nahas, Kakak Adik ini Lolos dari Ledakan Pertama tetapi Tewas di Ledakan yang Terjadi Berikutnya di Sri Lanka

 

 

Istri yang sempat diminta pria tersebut untuk keluar rumah segera masuk ke rumah bersama dengan tetangga dan menarik bocah yang berteriak keluar dari tungku.

Kejadian seperti ini ternyata bukan hal yang pertama terjadi di Rusia.

Sebelumnya, kejadian hampir serupa terjadi pada bocah yang berusia lebih muda.

Baca Juga : 7 Alasan Kenapa Kita Tak Disarankan Menggunakan Sandal Jepit dalam Waktu Lama

Pada awal tahun ini, seorang bayi berusia 11 bulan meninggal setelah dimasukan ke dalam tungku oleh kakeknya.

Diketahui kakek dan nenek bocah tersebut dibawah pengaruh minuman keras saat melakukan hal tersebut.

Sayangnya bocah malang itu tak bisa diselamatkan karena tubuhnya telah rusak parah oleh suhu tinggi dari dalam kompor. (*)