NOVA.id – Kemacetan yang setiap hari kita temui, terutama bagi warga Jakarta, tentu membuat kita jenuh, bukan?
Jakarta sendiri menempati posisi keempat sebagai kota termacet di dunia dengan total rata-rata 63 jam terbuang di jalan setiap tahunnya.
Inilah alasan mengapa kita membutuhkan liburan untuk melepas penat.
Marischka Prudence, travel blogger, pun gemar melakukan hal ini.
Sayangnya, kesibukan perempuan yang akrab disapa Prue ini membuatnya tak punya banyak waktu untuk bersantai melepas penat.
Berkunjung ke luar kota pun belum tentu bebas dari macet.
Oleh karena itu, Prue menyiasati kejenuhannya dengan melakukan staycation ke kota-kota sekitar Jakarta di akhir pekan.
Baca Juga : Dari Turunkan BB hingga Atasi Mual, Ini Sederet Manfaat Jahe yang Baik untuk Tubuh