Usai manggung, kepada NOVA Fadly menjelaskan kalau dirinya memang sempat dirawat selama delapan hari.
Namun, dia mengaku justru bisa lebih merasakan makna tidur yang nyenyak sesungguhnya saat dalam perawatan medis tempo hari.
“Memang harus bedrest. Saya baru seumur hidup, pertama kali merasakan sakit kena demam berdarah,"
Baca Juga : Siapkan Diri untuk Nikmati Berbuka Puasa di Restoran ala Timur Tengah Ini yuk!
"Ternyata memang sakit banget. Hikmahnya, saya jadi lebih tau diri untuk enggak pecicilan. Saya bisa nikmatin rasanya yang benar-benar istirahat,” ungkapnya.
Meski sakit, Fadly merasa terobati juga saat Sobat Padi bergantian menjenguknya dan membanjiri doa buat dirinya.
“Sangat terobati, apalagi kalau melihat penonton seperti ini, yang antusias bisa menerima Padi saat konser berlangsung,” pungkas Fadly. (*)