Berperan sebagai seorang ibu, Putri Ayudya pun menceritakan karakter yang dimainkannya.
Ia merasa Mitha, tokoh yang ia mainkan dalam film merupakan karakter kompleks di mana dirinya harus berdamai dengan segala masalah yang ada.
"Mitha menurutku seperti ibu pada umumnya, pasti punya harapan sama anaknya punya harapan pada keluarganya punya rencana dalam kehidupannya. Mitha menjadi "marah".
Baca Juga : Kondisi Lambung Picu Bau Mulut, yuk Perbanyak Konsumsi Sayur dan Buah
"Aku ngerasa Mitha marah sih sama dirinya sendiri, sama keadaan.
"Dia belum bisa terima bahwa ternyata anaknya yang dia pikir bisa meneruskan cita-citanya menjadi balerina professional karena Mitha itu former ballerina ternyata diketahui akan lahir down syndrome," jelas Putri tentang karakter yang dimainkan.
Walau sempat menyalahi keadaan, Putri mengatakan jika Mitha merupakan seorang ibu yang bertanggung jawab.
Baca Juga : Sejak Punya Alita, Belanja Online Alice Norin Didominasi Popok Bayi
"Menurutku Mitha adalah ibu yang bertanggung jawab, sangat bertanggung jawab. Dia nggak pernah lari dari apapun dia tetap hadapin, tapi soal perasaan dan soal pikiran itu dua hal yang beda ya.
"So, Mitha seorang perempuan dan ibu yang bertanggung jawab pastinya dan very caring," ujar Putri.
Menjadi seorang ibu, Putri merasa dirinya berbanding terbalik dengan sifat Mitha. Terlebih dirinya belum menjadi seorang ibu.
Baca Juga : Di Tengah Konfliknya dengan Sang Suami, Istri Yama Carlos Curhat Kerinduan Ingin Bertemu Anaknya