Ini Satu Kebiasaan Angel Lelga untuk Menahan Emosi Selama Bulan Puasa

By Alsabrina, Senin, 20 Mei 2019 | 17:10 WIB
Angel Lelga (www.instagram.com/angellelga)

NOVA.id - Pada bulan Ramadan kali ini Angel Lelga mengisi acara sahur di salah satu stasiun televisi swasta Indonesia.

Ya, bersama Zaskia Gotik, Ayu Ting Ting, dan Vega Darwanti, Angel Lelga menghibur penonton saat santap sahur.

Selama menjalani ibadah puasa, Angel Lelga mengalami berbagai cobaan yang tak urung membuat emosinya memuncak.

Baca Juga: Baru Mulai Hijab 6 Tahun Lalu, Angel Lelga Sebut Dirinya Mendapat Hidayah dari Allah SWT

Walau begitu, Angel Lelga memiliki satu kebiasaan yang dapat menahannya dari emosi.

Kebiasaan ini pun sudah ia lakukan dari beberapa tahun silam. Seperti yang pernah ia kisahkan ke NOVA.id saat 2014 lalu.

"Saat puasa yang enggak bisa dibendung biasanya emosi, kayak jalanan macet, langsung istigfar aja.

Baca Juga: Andi Soraya Sempat Cuek Pakai Baju Seksi Saat Ramadan, Begini Penampilannya Ketika Pakai Hijab

Bukan hanya menahan lapar, tapi juga hati," kata Angel Lelga saat ditemui Tim NOVA.id di gedung Smesco, Jakarta Selatan, Senin (07/07/14) malam.

Selama puasa, Angel mengaku menikmati ibadah dan banyak berdoa untuk orang-orang terdekat.

"Doanya mungkin seperti yang lain. Enggak di bulan puasa aja, hari-hari biasa saya mendoakan untuk orangtua, saudara-saudara.

Baca Juga: 6 Tahun Berlalu, Makam Uje Terlihat Mengalami Kerusakan, Apa Tanggapan Keluarga dan Umi Pipik?

"Saya, kan, mualaf, semoga proses keislaman lebih baik lagi. Apalagi saya baru pakai hijab. Semoga saya lebih istiqomah," harapnya.

Tidak banyak orang yang tahu, bahwa artis yang juga mantan istri Rhoma Irama ini adalah seorang mualaf.

Angel Lelga baru memeluk Islam sekitar 16 tahun yang lalu.

Baca Juga: Kubur Rambut di Pekarangan, Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Ikuti Tradisi Sunda untuk Hilangkan Sial

Dibalik keputusannya untuk berpindah agama, ternyata Angel menyimpan rasa sedih yang mendalam.

Kendati demikian, dia tetap memantapkan diri dengan keyakinan barunya, meski dirinya menjadi jarang bertemu keluarga hingga ia merasa seperti anak yatim piatu.

"Karena saya mualaf sudah 15 tahun dan tidak bersama keluarga. Jadi melihat mereka (anak yatim), enggak jauh beda seperti saya.

Baca Juga: Tak Terima Dijodohkan, Luna Maya Geram: Gue Nggak Mau Sama Tukang Kawin Cerai!

"Bedanya, saya memang masih punya orangtua, tapi kan kondisinya hampir sama seperti kehilangan orangtua," curahan hati Angel saat ditemui dalam acara buka puasa bersama anak yatim di SME Tower, Jakarta, Selasa (14/06/2016) setahun silam.

Jika rasa rindu melanda, Angel mencoba menyibukkan diri, untuk sejenak melupakan kesedihannya.

Baca Juga: Sempat Diterpa Isu Hamil di Luar Nikah, Ini Kabar Karina Suwandi, Pemeran Istri Indro Warkop 23 Tahun Lalu

Kini, dirinya kembali ke layar kaca dan mengisi acara sahur bersama rekan artis lainnya. (*)