NOVA.id - Awan duka kembali menyelimuti tanah air.
Ustaz Arifin Ilham mengembuskan napas terakhirnya pada hari Rabu (22/05) setelah sempat dikabarkan kritis.
Kabar duka terkait meninggalnya Ustaz Arifin Ilham ini dibagikan oleh sang putra, Alvin Faiz melalui unggahan Instagramnya.
Baca Juga: Ini Persiapan Wajib Buat Ibu-Ibu yang Sering Antar Jemput Anak Sekolah Naik Motor
"innalillahiwainnailaihirojiun Telah wafat Abi kami tercinta Abi @kh_m_arifin_ilham .
Semoga Allah terima amal ibadahnya, diampuni semua dosanya, dimasukkan ke surganya Allah swt, aamiin.
InsyaAllah secepatnya Abi dipulangkan dari Malaysia dan dimakamkan di pesantren Azzikra Gunung Sindur bogor.
Sekiranya jika ada salah kata atau perbuatan dari abi, mohon dibuka permintaan maaf sebesar besarnya.
Ya Allah, jika ini yang terbaik, kami ikhlas ya Allah, kami ridho ya Allah," tulis Alvin sembari mengunggah potret kenangan dengan almarhum ayahnya.
Baca Juga: Nyaman dan Aman Naik Motor, Jangan Lupa Pastikan 3 Hal Ini
Sementara itu, jenazah Ustaz Arifin Ilham telah dimandikan dan disalatkan di Penang sebelum diterbangkan ke tanah air.
"Perlu kami sampaikan kepada jamaah, Alhamdulilah jenazah guru kita, tadi jam empat pagi, sudah dimandikan di Penang," kata seorang petugas masjid Az Zikra di atas mimbar usai salat subuh berjamaah, Sentul Kabupaten Bogor, Kamis (23/05) seperti dikutip dari tribunnews.com.
"Insha Allah setelah subuh di sana disalatkan di masjid Penang, selanjutnya dari Penang jam sepuluh, waktu sini jam sembilan, mendarat jam 11 di Halim Perdanakusuma," lanjutnya.
Setibanya di tanah air, jenazah Ustaz Arifin Ilham akan kembali disalatkan di Masjid Az Zikra Sentul dan juga Masjid Az Zikra Gunung Sindur.
Jenazah juga akan dimakamkan di lingkungan Masjid Az Zikra Gunung Sindur.
"Nanti disholatkan di sini, selesai di sholatkan akan dibawa ke Gunung Sindur, disholatkan di Masjid Az Zikra Gunung Sindur, dimakamkan di lingkungan sana," tuturnya. (*)