Kisah Pilu Artis Tiga Zaman, Pemakaman Laila Sari Sepi Rekan Artis Tapi Malah Diiringi Ojek Online

By Tiur Kartikawati Renata Sari, Sabtu, 25 Mei 2019 | 12:38 WIB
Kisah Pilu Artis Tiga Zaman, Pemakaman Laila Sari Sepi Rekan Artis Tapi Malah Diiringi Ojek Online (NOVA)

NOVA.id - Dikenal dengan sebutan 'Artis Tiga Zaman', Laila Sari ternyata menyimpan kisah pilu di akhir hayatnya.

Pasalnya, Laila Sari yang selama ini dikenal sebagai sosok nenek lincah dan periang tersebut justru dimakamkan tanpa kehadiran para rekan artis.

Pilu, yang mengiringi pemakamannya pada November 2017 lalu justru para pengemudi ojek online.

Baca Juga: Ini Persiapan Wajib Buat Ibu-Ibu yang Sering Antar Jemput Anak Sekolah Naik Motor

Di akhir hidupnya, Laila Sari menyisakan kisah menyayat hati, sebab di usianya yang sudah senja ia tetap banting tulang hingga diperkirakan meninggal karena kelelahan.

Ia memang menjadi tulang punggung keluarga bahkan di akhir usia, setidaknya Laila Sari telah membintangi 26 judul film semasa hidup.

Tetangganya bercerita jika sepulang mengambil sisa honornya, Laila Sari mengeluh tidak enak badan.

Baca Juga: Pisahkan Anak dari Tsania Marwa, Atalarik Syach Tuding Mantan Istri Pilih Kasih: Dia Pentingkan Fajri Saja!