Bukan Rp32 Miliar, Muzdalifah akan Lepas Rumahnya Jika Ada yang Membeli dengan Harga Segini

By Hinggar, Senin, 27 Mei 2019 | 15:21 WIB
Bukan 32 Miliar, Muzdalifah Akan Lepas Rumahnya Jika Ada yang Membeli Dengan Harga Segini (instagram @muzdalifah999)

NOVA.id - Muzdalifah kembali mengejutkan publik dengan kabar yang dibawanya.

Kini bukan soal pernikahannya dengan pria yang lebih muda darinya, tetapi mengenai rumah mewah yang selama ini ditinggalinya.

Sempat beredar kabar melalui media sosial bahwa rumah mewah tersebut akan dijual dengan harga 32 miliar.

Baca Juga: Berita Terpopuler: Luna Maya Ternyata Punya Anak yang Tak Terekspos hingga Anak Marini Zumarnis Sabet Emas di Melbourne

Pastinya hal itu membuat banyak orang penasaran mengenai kebenaran tersebut.

Muzdalifah pun angkat bicara mengenai keputusan menjual rumah mewahnya itu.

"Kebenarannya, ya aku nggak bisa bicara apa-apa ya," kata Muzdalifah.

Baca Juga: Lebaran Pertama Tanpa Dylan Sahara, Ifan Seventeen Ingin Berada di Ponorogo: Nemenin Istri

 

"Untuk saat ini aku nggak bisa bicara dijual, karena andai kata kapan gitu mau dijual itu kan pribadi saya, itu kan privasi saya, itu kan hak saya," lanjutnya.

Tetapi istri dari Fadel Islami itu mengungkapkan akan melepas rumah seluas 2.500 meter persegi dan luas tanah 8.000 meter persegi itu jika ada yang mau membeli dengan nilai sesuai harapannya.

Bukan 32 miliar seperti yang diiklankan, Muzdalifah akan melepasnya jika ada yang menawar seharga 50 miliar.

Baca Juga: Rasyid Rajasa Ungkap Kepedihan Hatinya Setelah 1 Tahun Ditinggal Sang Istri

"Kalau ada yang 50 M ya aku lepas," kata Muzdalifah.

Rumah mewah peninggalan suami pertama Muzdalifah tersebut memiliki 12 kamar tidur, dan 7 kamar mandi pribadi.

Tertarik untuk membelinya Sahabat NOVA? (*)