NOVA.id – Saat mendengarkan musik tanpa disadari ada sebagian orang merinding terutama jika penyanyinya memiliki suara begitu indah.
Tentu merinding itu bukan berarti ada makhluk halus dekat kita, melainkan ini pertanda jika hidup kita bahagia lo!
Ya, sebuah penelitian dilakukan di festival musik Reading and Leeds untuk mengeksplorasi apakah merinding dapat berkorelasi dengan keadaan kesehatan dan kepribadian seseorang.
Baca Juga: Suka Antar Jemput Anak Sekolah Naik Motor? Lakukan Ini Agar Anak Aman dan Nyaman
Tim peneliti menemukan bahwa mereka yang mengalami merinding lebih mungkin untuk membina hubungan yang lebih kuat dengan orang lain.
Selain itu, orang yang merinding saat mendengarkan musik juga lebih mampu mencapai prestasi gemilang dan berada dalam kesehatan yang baik ketimbang mereka yang tak merinding.
Dalam sebuah penelitian, disimpulkan bahwa 55 persen orang Inggris kemungkinan akan merinding ketika menonton pertunjukan langsung, di mana momen itu terjadi pada menit awal.