NOVA.id - Berpulangnya Ani Yudhoyono karena kanker darah seakan menguak kembali duka bangsa ini yang pernah kehilangan sosok ibu negara.
Sembilan tahun silam, meninggalnya Hasri Ainun Habibie istri presiden ke-3 Indonesia, BJ. Habibie juga membuat publik tanah air dirundung duka.
Ainun Habibie meninggal di usianya yang ke-70 tahun karena kanker usus besar.
Baca Juga: Camilan Nikmat Rendah Lemak Buat Kamu Si Emotional Eater
Ainun menghembuskan napas terakhirnya di RS Munich, Jerman.
Kepergian Ani Yudhoyono dan Ainun Habibie bak kisah serupa yang sama-sama membuat masyarakat Indonesia menitihkan air mata.
Tidak hanya karena kedua perempuan berjasa bagi negeri ini berjuang melawan kanker, tetapi juga cerita kesetiaan para suaminya.
Baca Juga: Suka Antar Jemput Anak Sekolah Naik Motor? Lakukan Ini Agar Anak Aman dan Nyaman