Liburan 4 Hari 3 Malam ke Riau, Berikut Panduan Itinerarynya

By Dionysia Mayang Rintani, Rabu, 12 Juni 2019 | 09:00 WIB
Bandar Udara Sultan Syarif Kasim II (Kompas.com)

NOVA.id – Berencana liburan ke Riau selama 4 hari 3 malam?

Sebaiknya kita menyusun dulu tempat mana saja yang hendak dikunjungi.

Walau belum menjadi destinasi utama di Pulau Sumatera, Riau punya tempat-tempat menarik yang bisa dikunjungi.

Baca Juga: Camilan Nikmat Rendah Lemak Buat Kamu Si Emotional Eater

Jika ini kunjungan pertama Sahabat NOVA, setelah pesan tiket pesawat ke Riau, ayo cek dulu panduan itinerary liburan di Riau berikut ini.

Hari ke-1: Tiba di Pekanbaru

Agar bisa menghabiskan waktu lebih lama di kota yang dikenal sebagai pusat kebudayaan Melayu Riau ini, ambil penerbangan pagi dari kota asal.

Setibanya di Bandar Udara Sultan Syarif Kasim II, kita bisa langsung menuju hotel yang berada di pusat kota Pekanbaru.

Berkeliling kota Pekanbaru bisa jadi pilihan kegiatan seru di hari pertama.

Baca Juga: Suka Antar Jemput Anak Sekolah Naik Motor? Lakukan Ini Agar Anak Aman dan Nyaman

Beberapa tempat wisata yang dapat kita datangi antara lain Museum Sang Nila Utama untuk melihat koleksi benda bersejarah Provinsi Riau.

Selain itu, Perpustakaan Soeman H.S, perpustakaan dengan arsitektur megah dan unik ditunjang fasilitas modern.

Jangan lupakan juga Masjid Agung An-Nur yang tersohor dengan sebutan Taj Mahal ala Pekanbaru.

Liburan 4 Hari 3 Malam ke Riau, Berikut Panduan Itinerarynya (istock)

Datanglah pada malam hari untuk melihat indahnya masjid dengan sorotan lampu penuh warna.

Baca Juga: Dikabarkan Cerai Diam-Diam, Beredar Foto Suami Diana Pungky Nikahi Mantan Personel Mahadewi