Jessie J Berjuang Lawan Adenomiosis: Saya Percaya akan Punya Anak

By Jenny, Minggu, 16 Juni 2019 | 12:22 WIB
Jessie J Berjuang Lawan Adenomiosis: Saya Percaya akan Punya Anak (Jenny)

Padahal, jika perempuan menderita adenomiosis akan memiliki gejala hampir serupa dengan endometriosis, seperti sakit selama haid, nyeri saat berhubungan seksual, nyeri saat buang air kecil atau pergerakan di usus, gejala sakit kronis pada panggul, pendarahan di antara siklus haid dan pendarahan berat.

Ironinya, penyakit ini berdampak pada fertilitas atau kesuburan.

Seperti Jessie J, perempuan yang menderita adenomiosis menjadi sulit untuk hamil atau mempertahankan kehamilan dan terapi pun tak selalu bisa menyembuhkan.

Baca Juga: Nyaman dan Aman Naik Motor, Jangan Lupa Pastikan 3 Hal Ini

Dilansir dari Eonline, pada bulan November, Jessie mengatakan di sebuah konser, yang dihadiri Channing, kekasihnya bahwa empat tahun sebelumnya, seorang dokter mengatakan bahwa dia tidak bisa memiliki anak.

"Oh, tidak." Respon Jessie J, kala itu.

"Penyakit ini adalah hal tersulit yang pernah saya hadapi," ujar Jessie kepada Times.

Baca Juga: Olahraga Bareng Amora, Kulit Asli Krisdayanti Jadi Sorotan hingga Banjir Pujian