Tawarkan Pesona Keindahan, 5 Tempat Wisata di Semarang ini Masih Jarang Dikunjungi

By Dionysia Mayang Rintani, Rabu, 26 Juni 2019 | 09:00 WIB
Tawarkan Pesona Keindahan, 5 Tempat Wisata di Semarang ini Masih Jarang Dikunjungi (istock)

 

NOVA.id – Tahukah Sahabat NOVA bahwa Semarang masih memiliki destinasi wisata yang masih jarang dikunjungi?

Meskipun sepi pengunjung, tempat ini menawarkan pesona yang tak kalah menarik dengan destinasi wisata populer di Semarang.

Bahkan, beberapa tempat tak hanya menyuguhkan panorama alam yang indah, melainkan juga ketenangan.

Baca Juga: Stop Jadi Perempuan Sein Kanan tapi Belok Kiri, Ini 4 Cara Agar Bugar dan Konsentrasi Naik Motor

Sangat cocok bagi kita yang ingin menyepi sejenak dari keramaian.

Bagi yang ingin mencoba suasana baru dan mendapatkan pengalaman seru selama liburan di Semarang, tak ada salahnya untuk mengunjungi destinasi wisata tersembunyi berikut ini.

Gunung Kendil

Kendati kurang begitu populer, Gunung Kendil menawarkan keseruan pendakian.

Dengan kontor tanah yang semakin menanjak hingga puncak, gunung ini sangat cocok bagi kita yang menyukai tantangan.

Sebelum melakukan pendakian, Sahabat NOVA wajib melakukan pemanasan dan membawa perbekalan.

Baca Juga: Suka Antar Jemput Anak Sekolah Naik Motor? Lakukan Ini Agar Anak Aman dan Nyaman

Pastikan tubuh dalam kondisi yang bugar.

Selama pendakian, kita akan disuguhi pemandangan pepohonan dan kicau burung.

Di puncak gunung, kita dapat menikmati panorama alam yang luar biasa indah, terutama ketika matahari terbit dan terbenam.

Gunung Kendil terletak di Gesing Banyubiru, Semarang, Jawa Tengah.

Baca Juga: Barbie Kumalasari Ungkap Fakta Nama Panggung yang Kini Membuatnya Tenar, Penonton di Studio Sampai Senyum-Senyum

Curug Kali Pancur

Curug yang terletak di Gejayan, Nogosaren, Getasan, Semarang, Jawa Tengah ini menyuguhkan pemandangan air terjun yang indah.

Airnya sangat segar dan sejuk.

Suasananya pun tenang sehingga cocok untuk relakasasi.

Curug Kali Pancur terletak di Desa Nogosaren, Kecamatan Getasan, Semarang, Jawa Tengah.

Baca Juga: Ngotot, Dul Jaelani Ogah Akui Mulan Jameela Sebagai Ibu Sambungnya

Pantai Baruna

Pantai Baruna tercatat sebagai salah satu pantai yang belum banyak diketahui.

Maklum saja, akses jalan menuju pantai ini memang kurang memadai.

Namun, panorama yang disuguhkan sangat memukau.

Baca Juga: Menanti Sang Istri Lahiran, Tommy Kurniawan Unggah Momen Manis: Allah Senantiasa Menyertaimu

Di sekitar pantai kita akan menemukan deretan ilalang cantik.

Tak jauh dari bibir pantai terdapat batu pemecah gelombong yang didesain artistik.

Pantai Baruna dapat kita temukan di kawasan Pelabuhan Mas, Tanjung Bringin, Semarang Utara, Jawa Tengah.

Baca Juga: Miris, Nenek Berusia 70 Tahun Ini Tertinggal di Rest Area Saat Balik Mudik

Pantai Cipta

Pantai Cipta merupakan destinasi wisata alam yang menawarkan pesona unik.

Pantai yang berada di belakang tempat pembongkaran peti kemas ini memang cukup tersembunyi sehingga masih jarang diketahui.

Meskipun demikian, Pantai Cipta menyuguhkan pemandangan sunset yang sangat indah di sore hari.

Pantai ini terletak di Jalan Kawasan Cipta, Bandarharjo, Semarang Utara, Jawa Tengah.

Baca Juga: Seorang Perempuan Mengaku Jadi Istri ke-2 Sunan Kalijaga, Heidy Sunan: Kalau Benar Saya Mundur

Wana Wisata Penggaron

Wana Wisata Penggaron merupakan salah satu destinasi yang menawarkan panorama hutan rimbun.

Sejauh mata memandang, hanya ada deretan pepohonan hijau yang menyejukkan mata.

Di sore hari, kita dapat menikmati keindahan matahari terbenam di ufuk barat.

Baca Juga: Pilih Gunakan Sepeda Saat Antar Jemput Putrinya ke Sekolah, Ini Alasan Mengharukan dari Sarwendah

 

 

Jika ingin merasakan sensasi bermalam di alam terbuka, tersedia area kemah yang cukup luas.

Hutan yang menjadi rumah bagi 97 spesies burung ini terletak di Desa Susukan, Siroto, Ungaran Timur, Semarang, Jawa Tengah.

Itulah sejumlah tempat wisata di Semarang yang masih jarang dikunjungi wisatawan.

Baca Juga: Nana Mirdad Lakukan Hal Ini Saat Disebut Netizen Tengah Berbadan Dua Gara-Gara ke Rumah Sakit

Jika tertarik, pastikan untuk memesan tiket pesawat ke Semarang dan penginapan sejak jauh hari.

Gunakan aplikasi Airy untuk mendapatkan tiket pesawat Sriwijaya dengan harga terjangkau.

Nikmati fasilitas berupa kemudahan ganti jadwal penerbangan, pengembalian dana, dan kemudahan pembayaran melalui transfer bank, kartu kredit, dan pembayaran via gerai Indomaret.

Airy menjamin seluruh transaksi aman dan bebas dari penipuan.

Baca Juga: 2 Tahun Berseteru dengan Tsania Marwa, Atalarik Syach: Kan Saya Gak Mau Bercerai

Sahabat NOVA yang berencana melakukan perjalanan bisnis, Airy menawarkan layanan perjalanan bisnis dengan jaminan kenyamanan dan fasilitas terbaik.

Tunggu apa lagi? Ayo, wujudkan liburan impian bersama Airy! (*)