Tak Mau Anaknya Dijajah, Cara Didik Hanung Bramantyo Bikin Zaskia Mecca Bangga

By Nuzulia Rega, Kamis, 20 Juni 2019 | 11:00 WIB
Tak Mau Anaknya Dijajah, Cara Didik Hanung Bramantyo Bikin Zaskia Mecca Bangga (www.instagram.com/zaskiadyamecca)

NOVA.id - Keluarga Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo memang selalu sukses mencuri perhatian warganet.

Apalagi jika berhubungan dengan kelima buah hatinya, Bhumi, Sybil, Kala, Aba, dan Bre.

Tingkah mereka yang masih polos dan lucu tak jarang membuat warganet gemas.

Baca Juga: Stop Jadi Perempuan Sein Kanan tapi Belok Kiri, Ini 4 Cara Agar Bugar dan Konsentrasi Naik Motor

Tak hanya menggemaskan, ternyata buah hati Hanung dan Zaskia tumbuh menjadi anak yang cerdas dan cinta tanah air.

Hal ini terungkap dari unggahan terbaru di akun Instagram pribadinya.

Zaskia mencontohkan dari sosok putra ketiga mereka, Bhai Kaba.

Baca Juga: Suka Antar Jemput Anak Sekolah Naik Motor? Lakukan Ini Agar Anak Aman dan Nyaman

Berusia 3 tahun, Aba memang kini tengah menggandrungi berbagai karakter khas Indonesia.

Usai ondel-ondel, kini Aba ternyata mulai tertarik dengan berbagai karakter wayang.

Pilihan Aba ini tentunya berbeda dengan anak-anak pada umumnya yang kini lebih mengenal karakter superhero dari luar negeri.

Baca Juga: Dirumorkan Selingkuh, Benarkah Ratu Elizabeth Melarang Pangeran William Ceraikan Kate Middleton?

"Masyaa Allah anak bia ini bener2 nasionalis sejak dini!!! Bangga banget bia naak... aba sangat cinta ondel2, sekarang lagi ngefans sama Wayang (apalagi si cepot), dia ga histeris ama jagoan luar macem spiderman-batman-avangers," kata Zaskia mengawali.

Kecintaan Aba terhadap karakter khas Indonesia ini ternyata tak lepas dari cara didik Hanung Bramantyo.

Baca Juga: Orang Tuanya Bercerai, Ashanty Tunjukkan Video Terakhir Kemesraan Mama dan Papanya

Hanung yang tak ingin anak-anaknya dijajah bangsa barat, memilih memperkenalkan kebudayaan Indonesia sejak dini pada buah hatinya.

"Abinya bener2 konsisten ngasih tau dia karakter lokal yang emang keren2 dan penuh filosofi ???????? abinya bilang 'aku ga mau anakku "dijajah” barat sejak dini.. karna semua berawal dari idola lalu pemikiran".

Baca Juga: Mobil Aurel Hilang Saat Jalan Bareng Mantan, Ashanty Geram: Aku Kasih Angkot Beneran Kamu!

Tak hanya pada Aba, Hanung juga menanamkan nilai yang sama untuk dua putrinya, Sybil dan Kala.

"Pantes kalo ama abinya sybil kala di tontoninnya timun mas bukan princess2 dan kalo dipikir timun mas itu ga ada cinta2an loh!!! Ga kaya princess lain pasti selalu ada pangerannya.. jd sejak kecil anak da sibuk mikirin pangeran," lanjutnya.

Dan terakhir, Zaskia mengajak kita semua untuk mulai mengenalkan karakter lokal pada anak-anak sejak dini.

Baca Juga: Dinikahi Mantan Kekasih Raline Shah, Puteri Indonesia 2013 Dikaruniai Anak Pertama

 

 

Selain agar tak dijajah bangsa lain, hal ini juga membuat anak-anak memahami dan mencintai budaya negara sendiri.

"Yuuuukkk ikutaaan budayain mengenalkan idola ke anak dari yang kita punya... udah disesuaikan juga dengan budaya kitaa," tutupnya.