Awas! Pergelangan Kaki Bengkak Bisa Jadi Pertanda Hipertensi

By Tentry Yudvi Dian Utami, Jumat, 21 Juni 2019 | 09:00 WIB
Awas! Pergelangan Kaki Bengkak Bisa Jadi Pertanda Hipertensi (Toa55)

Pembengkakan pada pergelangan kaki juga bisa menjadi efek samping dari pengobatan tekanan darah tinggi.

“Obat-obatan ini membuat pembuluh darah kecil terbuka lebih luas dan pada beberapa orang, ini dapat menyebabkan lebih banyak cairan bocor dari pembuluh darah ke jaringan. Cairan ini akan mengumpul di sekitar pergelangan kaki."

Awalnya, gejalanya lebih merupakan ketidaknyamanan, tetapi jika tidak diobati dalam waktu yang lama, itu akan mulai memberikan tekanan pada pembuluh darah dan jaringan pergelangan kaki.

Baca Juga: Kevin Aprilio Punya Hutang Miliaran Hingga Tak Punya Harapan, Ini yang Dilakukan Sang Kekasih

"Ini dapat menyebabkan masalah seperti selulitis (di mana kulit menjadi terinfeksi dan dapat menyebabkan abses jika tidak diobati), varises dan borok vena (borok pada lapisan luar kulit)," menurut Blood Pressure UK.(*)