Poster Film Perburuan Resmi Dirilis, Adipati: Semoga Bisa Diterima Penonton

By Widyastuti, Kamis, 27 Juni 2019 | 18:46 WIB
Para pemain film Perburuan saat ditemui NOVA di RBOJ Coffee, Jakarta Selatan. (Widyastuti/NOVA)

NOVA.id - Setelah poster film Bumi Manusia dirilis secara resmi, Falcon Pictures kembali merilis poster film yang diangkat dari novel berjudul Perburuan, mahakarya Pramoedya Ananta Toer.

Novel Perburuan menjadi salah satu karya Pramoedya yang dilarang pada zaman Orde Baru.

Diterbitkan pada 1950, novel ini telah dicetak ulang delapan kali dan telah dialihbahasakan ke dalam 12 bahasa.

Baca Juga: Main Film, Nissa Sabyan Mengaku Jijik Lihat Wajahnya Sendiri di Film

Produser Falcon Pictures, Frederica, merasa bersyukur bisa mengangkat dua karya besar Pramoedya Ananta Toer, yakni Bumi Manusia dan Perburuan ke layar lebar.

"Kita memiliki niat tulus untuk mengangkat karya-karya Pram ke layar lebar, sudah banyak yang ingin mengangkat karya Pram ke layar lebar, namun akhirnya Falcon bisa merealisasikannya di tahun 2019 ini dan bertepatan dengan Hari Kemerdekaan," kata Frederica.

Adipati Dolken, yang merupakan pemeran utama di film ini mengakui dirinya banyak mendapat pengalaman baru di film Perburuan ini.

Baca Juga: Stop Jadi Perempuan Sein Kanan tapi Belok Kiri, Ini 4 Cara Agar Bugar dan Konsentrasi Naik Motor