NOVA.id - Galih Ginanjar tengah menjadi sorotan publik sejak dirinya menghina mantan istri, Fairuz dengan kalimat bau ikan asin.
Kasus suami dari Barbie Kumalasari ini bahkan sudah masuk ke berkas Polda Metro jaya di mana Galih Ginanjar diminta untuk keterangan terkait bau ikan asin tersebut.
Setelah kasus bau ikan asin viral, berbagai fakta soal pasangan Galih dan Barbie Kumalasari mulai mencuat.
Baca Juga: Dibeli Seharga Rp19 Juta Pakai Tabungan Sendiri, Kado Arsy untuk Ashanty Justru Hilang
Seperti halnya fakta soal Kumalasari yang sebelumnya telah menikah siri dengan laki-laki bernama Bagus Saputra.
Saat menjadi bintang tamu di acara Brownis, Barbie Kumalasari malah menampik pernah menikah dengan Bagus.
Saat itu, tim Brownis memperlihatkan foto Bagus, lalu Ruben bertanya apakah benar ia mantan suaminya.
Baca Juga: Anaknya Dibully dan Tanyakan Status, Dewi Perssik Beri Penegasan: Kamu Anak Mama, Lahir dari Mama
"Bukan, bukan (mantan suami), ini mah mau nyari sensasi aja," jawab Kumalasari.
Mengetatui Kumalasari mengatakan hal itu, Bagus membongkar berbagai rahasia mantan istri sirinya itu.
Bagus lalu mengungkapkan fakta-fakta soal kebersamannya dengan Kumalasari.
Baca Juga: Hari Ini Ultah, Begini Beda Perlakuan Aurel pada Krisdayanti dan Ashanty yang Beri Ucapan Selamat
"(Pernah) menikah pada 23 Desember, di daerah Cianjur," jawab Bagus.
Tak hanya itu, Bagus pun mengungkapkan saat sudah menikah dengan Galih, Kumalasari masih suka video call dengannya.
"Berhubungan (dengan Kumalasari) sampai April, komunikasi, video call (saat Kumalasari) sudah dengan Galih," ujar Bagus.
Baca Juga: Mr Puisi Beri Bantahan Menohok untuk Barbie Kumalasari yang Ngaku Jadi Anak Angkatnya
Bahkan Bagus mengaku sempat video call saat Kumalasari sedang mengenakan tanktop.
Saat itu, Brownis menampilkan foto bukti saat Bagus sedang video call dengan Kumalasari yang sedang menggunakan pakaian seksi.
"Ini crop kali, ini asli nggak si?" tanya Ruben.
"Tanggal bulan tahunnya ada," jawab Bagus.
Tak hanya satu, Brownis juga memperlihatkan bukti foto lain saat Bagus video call dengan Kumalasari.
Baca Juga: Sempat Digosipkan Pacaran dengan Ifan Seventeen, Kini Juliana Moechtar Merasa Kecewa, Kenapa?
Bagus mengatakan jika ia melakukan video call dengan Kumalasari di tahun lalu dan sejak April 2019 WhatsApp Kumalasari ia block.
"Lagian lo ganjen si, udah punya laki juga masih aja ditelpon-telpon," sindir Ivan Gunawan pada Bagus.
"Yang nelpon dia (Kumalasari)," jawab Bagus.
"Yang diomongin dia (Kumalasari) apa ke kamu?" Tanya Ruben.
"Ya nanya gimana kabar, ya trus dia curhat masalah suaminya sekarang yang banyak kekurangannya," jawab Bagus lagi.
Menurut Bagus, Kumalasari sering meneleponnya saat sedang berolahraga dan saat itu juga sedang tak ada Galih.
Baca Juga: Atasi Rambut Bercabang dengan Masker Mentimun Buatan Sendiri yuk!
"Kalo aku lagi nge-gym, dia (Barbie Kumalasari) nelepon, pas nggak ada suaminya," jelas Bagus.(*)
Artikel ini telah tayang di laman nakita.grid.id dengan judul Mantan Suami Siri Bongkar Rahasia Barbie Kumalasari, Pernah Video Call Pakai Baju Seksi hingga Curhat Kekurangan Galih