Tak Disangka, Pria dengan Denyut Jantung Rendah Cenderung Suka Menguntit, Seram!

By Tentry Yudvi Dian Utami, Selasa, 16 Juli 2019 | 07:00 WIB
Tak Disangka, Pria dengan Denyut Jantung Rendah Cenderung Suka Menguntit, Seram! (MachineHeadz)

Mengapa? sebab menguntit adalah tindakan dan perhatian yang tidak diinginkan atau obsesif oleh individu atau kelompok terhadap orang lain.

Tentu saja, hal ini menimbulkan efek psikologis, sosial dan ekonomi yang signifikan bagi korbannya.

Ketika dikelompokkan berdasarkan jenis kelamin, hubungan kecepatan denyut jantung ternyata signifikan pada pria, tetapi tidak untuk perempuan, menurut peneliti dalam makalahnya Journal of Interpersonal Violence.

Baca Juga: Hari Pertama Sekolah, Soimah Beri Pesan Khusus untuk Kedua Putranya

Menurut American Heart Association yang dikutip dari Boldsky.com pada 6 Juli 2017 lau, detak jantung normal adalah antara 60 detak per menit dan 100 detak per menit.

Jika denyut kurang dari 60 detak per menit pada orang dewasa disebut dalam istilah medis adalah bradikardia.

Orang dewasa dan atlet yang aktif secara fisik sering memiliki detak jantung istirahat lebih lambat dari 60 BPM namun tidak menimbulkan masalah dan normal bagi mereka.

Baca Juga: Pertama Kali Naik MRT, Gaya Busana Jedar Curi Perhatian