Masih ada tugas dan tanggungjawab besar saya membimbing dan mendidik anak-anak saya lainnya yang selalu hormat dan santun, dan bisa saya bimbing serta takut dengan Tuhannya," tulis Doddy Sudrajat.
Membaca curhatan pilu ayahnya itu, Vanessa Angel menangis.
Muncul di acara Brownis yang tayang di kanal Youtube Trans TV Official pada Kamis (25/07), Vanessa Angel tampak begitu sedih usai membaca curhatan pilu ayahnya itu.
Baca Juga: Suasana Tegang, Calon Suami Ucap Ijab Kabul Berbahasa Arab, Tania Nadira Anggun Pakai Siger Sunda!
"Ya pasti sedihlah. Cuman ya udah, aku nggak bisa ngomong apa-apa lagi," ucap Vanessa Angel, sembari mengusap air matanya yang mengalir di pipinya.
Meski begitu, Vanessa Angel mengaku tetap rindu akan sosok ayahnya itu.
"Pastilah (kangen). Kan orangtuaku satu-satunya tinggal daddy. Masa aku nggak kangen?" ujar Vanessa.
Baca Juga: Usai Nunung dan Jefri Nichol, Mbak You: 2019 Wow, Satu Keluarga Artis Terjerat Narkoba