Rombongan Komedian Datangi Rutan Polda Metro Jaya, Sule: Ini Pelajaran untuk Semuanya

By Nuzulia Rega, Jumat, 26 Juli 2019 | 16:41 WIB
Rombongan Komedian Datangi Rutan Polda Metro Jaya, Sule: Ini Pelajaran untuk Semuanya (Antara/Laily Rahmawaty via WartaKota)

NOVA.id - Ada suasana berbeda di Rutan Ditresnarkoba Polda Metro Jaya siang ini.

Kamis (25/07) Rutan Narkoba Polda Metro jaya tampak ramai dihadiri deretan komedian kondang.

Adalah Sule, Andre Taulany, Parto Patrio, Rina Nose, dan Denny Cagur yang terlihat menyambangi rumah tahanan tersebut.

Baca Juga: Stop Jadi Perempuan Sein Kanan tapi Belok Kiri, Ini 4 Cara Agar Bugar dan Konsentrasi Naik Motor

Bukan tak beralasan, kedatangan Sule dan rombongan komedian ini tentunya untuk menjenguk sahabat dekat mereka.

Ya, Nunung dan sang suami kini memang ditahan di Rutan Polda Metro Jaya usai terciduk karena narkoba sepekan lalu.

Datang beramai-ramai, mereka ternyata sengaja ingin menghibur Nunung di dalam tahanan.

Baca Juga: Foto Jadulnya 20 Tahun Lalu Dikomentari Mantan Kekasih, Rossa Langsung Beri Reaksi

"Kita bawa teman-teman lebih banyak supaya mami Nunung bisa kuat dan semangat, " kata Sule dikutip dari WartaKota.

"Yang pasti menjenguk untuk memberikan dukungan supaya mbak Nunungnya happy," sahut Andre.

"Kami cuma membawa banyak teman supaya Mami Nunung semakin semangat dan kuat. Kami juga kangen sama Mami Nunung," tambah Andre.

Baca Juga: Pelukan Mesra Saat Malam Pertama, Siti Badriah Malah Dibuat Kaget Sang Suami Kala Bangun Tidur

Sule pun sempat menceritakan pertemuan singkat mereka dengan Nunung.

Sule menyebut Nunung begitu bahagia saat mengetahui sahabatnya datang untuk memberi dukungan.

"Kelihatan Mami Nunung semangat dan ceria sekali. Kami melawak saja tadi biar dia nggak sedih. Dia senang tertawa. Cuma nggak sampai ngompol karena malu," kata Sule.

Baca Juga: Pelukan Mesra Saat Malam Pertama, Siti Badriah Malah Dibuat Kaget Sang Suami Kala Bangun Tidur

 

 

Terkait kabar yang menyebut Nunung enggan makan selama di tahanan, Sule justru membeberkan fakta sebaliknya.

"Alhamdulillah Mami Nunung sehat. Masih makan juga," ujar Sule yang datang ke rutan membawakan masakan kesukaan Nunung Srimulat, yakni sayur lodeh, ikan asin, dan sambal.

Terakhir, Sule juga berpesan agar kejadian Nunung ini menjadi pelajaran untuk kita semua.

"Sebagai manusia pasti ada sedih dan kasihan. Semua campur-aduk. Mau apa lagi karena sudah terjadi. Ini pelajaran untuk Mami dan semuanya," pungkas Sule. (*)