Achmad Hulaefi Unggah Foto dengan Kalimat Syukur, Sudah Direstui Keluarga Lindswell Kwok?

By Alsabrina, Selasa, 30 Juli 2019 | 15:35 WIB
Achmad Hulaefi dan Lindswell Kwok (dok. instagram/lindswell_k)

NOVA.id - Pasangan atlet wushu, Lindswell Kwok dan Achmad Hulaefi masih menyedot perhatian khalayak.

Dikabarkan pernikahannya tak direstui keluarga Lindswell, Achmad Hulaefi kini posting foto dengan tulisan "Alhamdulillah sudah mulai direstui".

Sebelumnya, pasangan ini menarik perhatian netizen lantaran pernikahan mereka yang dikabarkan tak mendapat restu keluarga Lindswell Kwok.

Baca Juga: Rey Utami Berniat Memakai Hijab, Kuasa Hukum: Bisa Dikatakan Itu Tobat

Bahkan, ketika mereka melangsungkan resepsi pernikahan pada 9 Desember 2018 lalu, keluarga besar Lindswell tak terlihat hadir dalam acara tersebut.

Lindswell hanya ditemani oleh sahabat dekatnya saat resepsi berlangsung.

Bagaimana kabar pasangan ini sekarang?

Baca Juga: Telah Lama Bercerai dan Kini Punya Pasangan Masing-Masing, Adjie Pangestu Masih Rayakan Ulang Tahun Annisa Trihapsari

Lima bulan setelah resepsi, yakni tepatnya 28 Mei 2019 lalu, Lindswell membagikan kabar bahagia.

Pada akun instagramnya, Lindswell mengunggah foto USG bahwa dirinya tengah mengandung.

Lindswell Kwok hamil (dok. instagram/lindswell_k)

Baca Juga: Mantan Bandar Narkoba Beberkan Artis Berinisial SS Jadi Target, Polisi Beri Penjelasan

Lindswell tak menulis banyak hal untuk keterangan fotonya. Ia hanya memberikan emoji cinta sebagai ungkapan hatinya yang tengah berbahagia.

Tak hanya itu, baru-baru ini Achmad Hulaefi juga mengunggah sebuah foto di instastory-nya dengan tulisan "Alhamdulillah sudah mulai direstui".

Apakah hal tersebut merujuk pada keluarga Lindswell yang dikabarkan belum memberikan restunya?

Baca Juga: Jalan Bareng, Gading Marten Gombal ke Mantan Istri Fauzi Baadilla, Senk Lotta: Baper, Romantis Banget!

 

 

Rupanya, kalimat tersebut untuk ikan peliharaan Achmad Hulaefi.

Hulaefi memposting ulang unggahan sang istri tentang ikan peliharaannya.

Postingan Achmad Hulaefi (dok. instagram/hulaefi)

Baca Juga: Terciduk Pergi ke Luar Negeri dengan Pria Matang, Penampilan Terbaru Vanessa Angel Kini Anggun Berhijab

Sebelumnya, Lindswell mengunggah foto seekor ikan. Lindswell menuliskan, "Lucu uga diliat2 @hulaefi" pada unggahannya.

Hal tersebut rupanya diunggah ulang oleh Achmad Hulaefi dengan menambahkan tulisan pada foto tersebut.

"Alhamdulillah sudah mulai direstui," tulis Hulaefi pada unggahannya.

Baca Juga: Nunung Mengaku 5 Bulan Terakhir Konsumsi Sabu, Hasil Pemeriksaan Labfor Tunjukkan Fakta yang Jauh Berbeda

Mungkin saja sebelumnya Lindswell kurang setuju jika suaminya memelihara ikan tersebut.

Sehingga, Hulaefi mengungkap syukur bahwa kini dirinya mulai direstui untuk memelihara seekor ikan. (*)