Kemarin mereka langsung meeting. Tapi nggak bisa berbuat apa-apa karena itu sudah terjadi dan itu permintaan penyelenggara," ujar Herdiana dikutip dari tribunseleb yang tayang pada Rabu (07/08).
"Sekarang jadi tahu, tadinya kita enggak tahu. Kita baru tahu kemarin setelah heboh sana sini," beber Herdiana.
Herdiana mengungkapkan bahwa apa yang dilakukan dalam acara JFC dilakukan secara profesional.
Baca Juga: Dulu Sempat Dikabarkan Hamil, Meriam Bellina Ternyata Dipukuli Hotman Paris hingga Masuk Rumah Sakit
"Kita terkejut juga tapi mau diapain, sudah terjadi dan kita hanya melaksanakan tugas secara profesional," terangnya.
Namun Herdiana pun tak mau memperpanjang masalah, dan meminta maaf terkait dengan penampilan Cinta Laura saat itu.
"Pertama saya selaku mama Cinta minta maaf kalau menurut MUI dan FPI itu terlalu vulgar," kata Herdiana saat dihubungi awak media, Rabu (7/8/2019).
Baca Juga: Afgan Pamit dari Industri Musik, Rossa Beberkan Fakta Sebenarnya
Herdiana juga menjelaskan bahwa tujuan Cinta Laura menggunakan kostum tersebut adalah untuk mempromosikan pariwisata dan budaya yang ada di Indonesia.
Namun ia juga tak mau menyalahkan siapapun untuk kontroversi yang kemudian terjadi. (*)