Semua Bisa Terhubung, Kampanye Dukungan Giladiskon untuk UMKM Retail

By Dionysia Mayang Rintani, Kamis, 15 Agustus 2019 | 15:52 WIB
()

NOVA.id – Platform bagi kita yang suka mencari voucher promo atau diskon dari berbagai brand F&B, lifestyle, dan entertainment, Giladiskon, resmi meluncurkan fitur terbarunya, Open Registration.

Melalui fitur Open Registration dari Giladiskon, UMKM retail berkesempatan membawa konsumen datang ke toko.

Fitur ini juga memberikan kesempatan kepada brand baru untuk dapat dikenal oleh target pasar yang lebih luas serta mendorong pemanfaatan program online-to-offline khususnya bagi pelaku UKM retail.

Baca Juga: Yuk, Coba 3 Ide Me Time Ini agar Weekend Makin Seru

Semakin banyak promo yang dapat digunakan oleh member Giladiskon dari berbagai macam merchant di berbagai daerah di seluruh Indonesia.

Fandy Santoso, CEO & Co-Founder Giladiskon mengatakan, “Kami hadir untuk memberikan akses yang lebih mudah dan luas bagi seluruh pelaku bisnis retail baik yang bergerak di industri F&B, Fashion, dan Lifestyle seperti karaoke, salon serta tempat bermain anak, agar terhubung dengan konsumen yang lebih luas.”

Melalui fitur ini, Giladiskon ingin mulai merangkul UMKM retail seperti restoran kecil, salon dekat rumah, dan sebagainya, dengan harapan fitur baru ini memudahkan UMKM retail dalam menarik konsumen ke toko dengan memberikan promo yang menarik.

Baca Juga: Denada Jual Rumahnya Seharga Rp6,5 Miliar Demi Biaya Pengobatan Shakira, Uya Kuya Langsung Turun Tangan!