Raja Sinetron Mantu, Pesta Pernikahan Digelar di Bali Bertabur Bintang Indonesia hingga Bollywood

By Hinggar, Jumat, 16 Agustus 2019 | 13:16 WIB
Raja Sinetron Mantu, Pesta Pernikahan Digelar di Bali Bertabur Bintang Indonesia hingga Bollywood (instagram @thesambawedding)

NOVA.id - Raja sinetron Raam Punjabi kini tengah bahagia setelah menikahkan anak bungsunya Amrit Punjabi.

Pesta pernikahan mewah tersebut digelar sejak Rabu (14/08) kemarin.

Tak tanggung-tanggung pernikahan ini dilangsungkan selama 4 hari 4 malam lho Sahabat NOVA.

Baca Juga: Cemburu pada Andhika Pratama, Irwansyah Minta Raffi Ahmad Awasi Acha Septriasa saat Main Film Bersama

Diketahui, Amrit menikahi sang kekasih Sanjana Hira, dan merayakan pernikahannya di sebuah hotel mewah, The Apurva Kempinsky, Bali.

Acara tersebut juga bertabur bintang, karena banyak artis Indonesia hingga Bollywood yang datang.

Dalam acara terlihat artis dari dalam negeri seperti Anjasmara, Tamara Bleszynski, Tania Nadira, Vidi Aldiano, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Yuk, Coba 3 Ide Me Time Ini agar Weekend Makin Seru

Amrit dan Sanjana juga mengundang artis India di antaranya putri mendiang artis Bollywood Sridevi, Kushi Kapoor, hadir pula, Anil Kapoor, Sanjay Kapoor, hingga Angkit Bathla.

Selain menjadi pesta untuk pengantin, rupanya acara ini juga menjadi tempat untuk reuni para pemain sinetron era 90-an hingga tahun 2000.

Salah satunya adalah Tamara Bleszynski dan Anjasmara.

Baca Juga: Bak Tunawisma, Pangeran William Mengaku Pernah Tidur di Dekat Tempat Sampah dan Nyaris Ditabrak

Pernah membintangi satu sinetron yang sama, Tamara pun mengunggah ajang reuninya dengan suami Dian Nitami tersebut.

Tamara pun menyebut Anjasmara sebagai mantan kekasihnya dalam unggahan.

"Bersama mantan..yayang Cecep @anjasmara ???? #friendship #bali"

Baca Juga: Sebut Dirinya Blasteran, Pengakuan Barbie Kumalasari Malah Jadi Bahan Tertawaan Raffi Ahmad

 

 

Wah, benar-benar pesta mewah bertabur bintang ya Sahabat NOVA!

Pantas saja Raam Punjabi dijuluki raja sinetron Indonesia, yang memproduseri banyak judul film dan sinetron. (*)