Ingin Wajah Glowing Berseri? Sebelum Tidur, Coba 3 Masker Alami Ini

By Jenny, Minggu, 18 Agustus 2019 | 07:00 WIB
Ingin Wajah Glowing Seperti Artis Korea? Sebelum Tidur, Coba 3 Masker Alami Ini (Istock)

NOVA.id - Memiliki wajah glowing berseri seperti artis Korea kerap ingin dimiliki beberapa perempuan.

Tak melulu harus perawatan wajah ke salon, wajah glowing berseri bila kita miliki dengan masker alami.

Bila rutin dilakukan sebelum tidur, pasti ada hasilnya sehingga kulit makin cerah berseri.

Baca Juga: Yuk, Coba 3 Ide Me Time Ini agar Weekend Makin Seru

Nah, karena itu biasakan diri untuk pakai masker alami sebelum tidur.

Setelah capek seharian dan membersihkan wajah, beri juga perawatan yang alami.

Yuk, cek 3 masker alami sesuai jenis kulit wajah, yang pas digunakan sebelum tidur ini.

Baca Juga: Tupperware Indonesia Pecahkan Rekor Dunia Lewat Aksi Donor Darah

1. Gandum dan Madu (Kulit Normal)

Gandum dan Madu (iStockphoto)

Kita hanya punya 2 sendok teh gandum (oats) dan 2 sendok teh madu.

 

Campur gandum dan madu, diamkan selama 5 menit sampai gandum (oats) lunak.

Lalu, terapkan pada wajah, diamkan semalaman dan cuci di pagi harinya.

Baca Juga: Ulang Tahun ke-58, Bella Saphira Beri Kejutan Manis untuk Sang Suami

2. Lemon dan Krim Susu (Kulit Kering-Normal)

Lemon and Krim Susu (iStockphoto)

Siapkan 1 sendok teh krim susu dan 1/4 sendok teh jus lemon.

Campurkan, oleskan pada wajah, biarkan semalaman.

Bilas di pagi hari deh.

Baca Juga: Dandan Sejak Subuh, Istri Menhan Menang Baju Adat Terbaik dan Dapat Hadiah dari Jokowi

 

3. Susu (Kulit Berminyak)

Susu (Istock)

Siapkan 2 sendok teh susu, 2-3 tetes lavender atau minyak cendana, dan 1 kapas berbentuk bola.

Campurkan semua bahan, lembut pijat wajah dengan menggunakan kapas.

Bisa didiamkan semalaman atau dibilas langsung ketika sudah kering.

Selamat mencoba! (*)