"Sebelum nikah kan kerja terus ya dari kuliah sampai baru berhenti kerja itu dua bulan sebelum menikah.
Jadi selama itu kan kerja terus, ya awal-awal bosenlah ya pasti.
Tapi begitu udah punya anak, punya kegiatan yang bisa dilakukan jadi ya enjoy aja sekarang," kata Selvi.
Menjadi keluarga presiden, Selvi nyatanya tak merasa terganggu saat kehidupannya tersorot media.
Baca Juga: 6 Fakta Mutia Ayu: Bela Diri Usai Dicibir Kelewat Seksi hingga Menikah Dadakan dengan Glenn Fredly
Perempuan yang kini tengah mengandung anak kedua itu mengaku jika yang terpenting dalam hidupnya adalah menjadi diri sendiri.
"Dibilang mengganggu enggak sih ya, maksudnya selama kita jadi diri kita sendiri, kita kehidupannya ya gini-gini aja sih, biasa-biasa aja," sambungnya.
Perihal ketenaran sang buah hati, Selvi juga turut buka suara.
Baca Juga: Krisdayanti Kini Jadi Nenek, Intip 5 Potret Cucunya yang Menggemaskan