NOVA.id - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil selalu saja menarik perhatian masyarakat.
Mulai dari kinerjanya yang dinilai bagus, hingga kehidupan harmonis keluarganya yang selalu ingin dicontoh.
Bukan hanya kinerjanya yang Ridwan Kamil sering pamerkan di Instagram, untuk urusan keluarga pun tak kalah.
Ridwan Kamil sering kali mengunggah momen mesranya dengan sang istri, Atalia Praratya atau yang biasa disebutnya ibu Cinta di media sosialnya.
Menikah sejak 7 Desember 1996, Ridwan Kamil dan Atalia kini sudah memiliki dua orang anak.
Bersama keluarganya tersebutlah Ridwan Kamil kini tinggal di rumah hasil rancangannya sendiri yang berlokasi di Bandung.
Baca Juga: Ungkap Alasan Nikahi Fairuz A Rafiq, Sonny Septian: Dia Mau Dijadikan yang ke-2
Rumah tersebut sudah berdiri sejak 2007 silam.
Ridwan Kamil memang diketahui sangat paham betul dengan ilmu arsitektur.
Kepiawaiannya dalam merancang seni bangunan tersebut tidak usah diragukan lagi.
Baca Juga: Dikabarkan Hamil, Perut Buncit Syahrini Jadi Sorotan Saat Pakai Baju Ketat
Melansir dari kanal Youtube Alvin & Friends yang diunggah pada 18 Desember 2018 lalu.
Kang Emil, sapaan akrabnya, menjelaskan bahwa tempat tinggalnya itu, 60 persen menggunakan bahan baku dari botol bekas.
"Saya punya cita-cita dari sampah jadi berkah," terang Ridwan Kamil di acara tersebut.
Baca Juga: Bongkar Masalah Rumah Tangga di Media Sosial, Begini Nasib Kontrak Kerja Ahn Jae Hyun
Selain memanfaatkan botol bekas, Ridwan Kamil mengatakan jika secara ilmiah botol tersebut bisa mengurangi suhu panas.
"Jadi, secara ilmiah kalau di luar panas, di dalam itu tidak panas. Karena suhu panasnya terperangkap dalam ruang hampa di dalam botol," lanjutnya.
Pada botol bekas tersebut, Ridwan kamil memilih bekas minuman energi yang jumlahnya mencapai 30 ribu.
Baca Juga: Biar Bercinta Makin Hot, Coba Posisi Spooning yang Tak Bikin Bosan Ini
Untuk mengumpulkan botol bekas sampai 30 ribu tersebut, Ridwan Kamil membutuhkan waktu 6 bulan.
Bahkan ia juga sampai mencari botol bekas tersebut sampai ke Cirebon.
"Di mana ada gagasan, tentulah ada apresiasi," terangnya.
"Kerjakan apa yang kita cintai, cintai apa yang kita kerjakan,"
Baca Juga: Masker Susu Sederhana untuk Wajah Glowing Alami Tanpa Obat Kimia, Mudah Banget Dibuat!
"Kalau rumus itu dipakai, kita pasti akan mengerjakan semua itu dengan sungguh-sungguh. Semua yang dikerjakan dengan cinta hasilnya pasti akan bagus," tambah Ridwan Kamil.
Ia pun mengatakan jika membersihkan botol-botol yang ada di rumahnya tersebut sangatlah mudah.
Hanya satu tahun sekali untuk membersihkannya dan biasanya menggunakan semprot air yang biasa digunakan untuk cuci mobil. (*)