Jadi Sorotan, Anggota DPRD Ini Ajak 3 Istri Hadiri Pelantikannya: Saya Tidak Membeda-bedakan Mereka

By Tiur Kartikawati Renata Sari, Kamis, 29 Agustus 2019 | 13:30 WIB
Jadi Sorotan, Anggota DPRD Ini Ajak 3 Istri Hadiri Pelantikannya: Saya Tidak Membeda-bedakan Mereka (Tribun Lutra)

NOVA.id - Kejadian unik baru-baru ini terlihat dari acara pelantikan anggota DPRD Kabupaten Luwu Utara pada Selasa, (27/08).

Pasalnya, seorang anggota DPRD asal Kabupaten Luwu mengikut sertakan ketiga istrinya dalam acara pelantikan.

Sontak hal ini menjadi sorotan publik.

Baca Juga: Yuk, Coba 3 Ide Me Time Ini agar Weekend Makin Seru

Mengutip Kompas.com, ada salah satu legislator yang mengundang perhatian dalam pelantikan tersebut.

Legislator itu menjadi pusat perhatian lantaran ia membawa serta istri-istrinya.

Andi Sukma namanya, ia adalah salah satu anggota DPRD Kabupaten Luwu Utara Periode 2019-2024 yang turut menghadiri acara pelantikan.

Baca Juga: Ngamuk di Hadapan Muka Elza Syarief, Nikita Mirzani Muntahkan Amarah: Gue Tersangka, Gue Ngurus Anak-Anak Sendiri!

 

Sejumlah tamu undangan dan warga yang akan menghadiri acara pelantikan tiba-tiba tertegun, semua mata memandang saat dirinya memasuki gedung DPRD Luwu Utara dengan membawa tiga istrinya.

Tamu undangan pun lantas memerhatikan pria dengan tiga istri tersebut.

Tak henti-hentinya tamu undangan menatap kejadian langka tersebut.

Jadi Sorotan, Anggota DPRD Ini Ajak 3 Istri Hadiri Pelantikannya: Saya Tidak Membeda-bedakan Mereka (Kompas.com)

Baca Juga: Ahmad Dhani Simpan SMS Berisi Talak Cerai pada Maia Estianty: Nggak Ingin Anak-Anak Tahu Sisi Gelap Ibunya

Jadi Sorotan, Anggota DPRD Ini Ajak 3 Istri Hadiri Pelantikannya: Saya Tidak Membeda-bedakan Mereka (Kompas.com)

"Saya kira siapa yang mendampinginya, saya heran karena rata-rata anggota dewan yang masuk hanya membawa satu istri, tapi dia malah tiga sekaligus," kata Fitri, salah satu warga saat menghadiri acara pelantikan dari depan gedung DPRD, saat itu.

Saat dimintai keterangan, rupanya Andi memang sengaja membawa istri-istrinya tersebut, bahkan telah menyiapkan pakaian khusus untuk acara pelantikan Andi.

Jadi Sorotan, Anggota DPRD Ini Ajak 3 Istri Hadiri Pelantikannya: Saya Tidak Membeda-bedakan Mereka (Kompas.com)

"Sudah dari awal memang saya siapkan untuk dihadiri oleh istri-istri saya, bahkan mereka sudah memang menyiapkan pakaian untuk acara pelantikan," kata Andi, saat dikonfirmasi melalui pesan WhatsApp, Kamis (29/08).

Baca Juga: Tak Diterima Putri Tiri, Puput Nastiti Devi Kepergok Nonton Film dengan Nicholas Sean, Akur?

 

Lebih lanjut, Andi justru menjelaskan bahwa pada saat pelantikan itu, belum semua istrinya turut hadir.

Ia mengatakan bahwa sebenarnya ia mempunya empat istri, namun satu istrinya ada yang tak bisa turut hadir.

"Yang hadir hanya tiga orang, yang satu Helmi berada di luar daerah dan tidak sempat hadir, masing-masing yang hadir adalah Dayati, Hermawati, dan Uswa Jamil," ujar dia.

Baca Juga: Sewa Jasa Pembunuh Rp500 Juta, Begini Fakta-Fakta Istri Keji yang Bakar Jasad Suami dan Anak Tiri

"Istri saya itu semuanya hidup rukun dan akur, saya tidak pernah membeda-bedakan antar-mereka. Apalagi sebagai publik figur, sebagai wakil rakyat, memang harus membuat akur masyarakat, apalagi hanya membuat akur istri-istri di rumah," tutur Andi Sukma.

Dari pernikahannya dengan keempat istrinya tersebut, kini Andi sudah dikaruniai 12 orang anak. (*)

Artikel ini telah tayang di Nakita.id dengan judul Bikin Geger karena Bawa 3 Istri Saat Pelantikan DPRD, Andi Sukma: "Sebenarnya Ada 4 tapi yang 1 Nggak Bisa Hadir"