NOVA.id - Anak tertua Angelina Jolie, Maddox akan menjalankan studi di Universitas bergensi di Korea Selatan, Yonsei University.
Dilaporkan jika pria berusia 18 tahun tersebut akan mulai belajar di kampus tersebut mulai minggu depan, lapor Yonhap News Agency.
Menurut Yonhap, Maddox akan menjalani pendidikan selama satu tahun.
Baca Juga: Yuk, Coba 3 Ide Me Time Ini agar Weekend Makin Seru
Pada 19 Agustus 2019 lalu, Korea Times melaporkan jika putra pertama Jolie sudah berada di ibu kota negara Korea Selatan, Seoul untuk mengikuti upacara penerimaan universitas.
Menurut Times, Maddox akan menjalani pendidikan ilmu kehidupan dan bioteknologi di Yonsei's Underwood International College.
Laporan itu juga menambahkan jika Jolie dan putranya tersebut melakukan tur di kampus pada bulan November lalu ketika ia tengah menjalani tugas dari PBB untuk pengungsi.
Dikatakan pada laporan tersebut jika artis cantik ini juga menggemari K-POP dan telah mempelajari bahasa Korea sebagai bagian persiapannya untuk tinggal di sana.
Saat mengantar Maddox, Angelina Jolie tampak simpel memakai sweater abu-abu dan celana panjang hitam.
Namun ketika menemani sang putra berkeliling kampus, ia pun membuka sweater tersebut sehingga hanya mengenakan tank top hitam berenda yang dipadukan dengan celana panjang hitam.
Ia mengikatkan sweater abu-abu di pinggangnya.
Yonsei adalah bagian dari 3 universitas ternama di Korea Selatan yang dikenal sebagai SKY, yakni Seoul National University, Korea Universty , dan Yonsei University. (*)