NOVA.id - Susilo Bambang Yudhoyono merayakan ulang tahunnya yang ke-70 pada Senin (09/09).
Ini menjadi ulang tahun pertama bagi SBY tanpa sang istri, Ani Yudhoyono.
Kehilangan orang yang dicintainya di saat momen spesial pastinya akan sangat terasa.
Baca Juga: Usai Unggah Video Vulgar Nikita Mirzani, Anak Angkat Elza Syarief Justru Mohon Maaf pada Sang Bunda
Terlebih lagi, SBY telah menjalani pernikahan selama 43 tahun dengan Ani Yudhoyono hingga dipisahkan maut.
Sebelum menyampaikan pidato kontempelasi, SBY menyampaikan kesedihan di hari ulang tahunnya kali ini.
"Ini adalah hari ulang tahun yang pertama, yang di tengah malam yang hening, tak ada lagi yang memeluk saya, seraya membisikkan kata-kata yang indah, Selamat Ulang Tahun, Pepo. Happy Birthday.
Panjang usia, bahagia, dan sukses selalu," kata SBY dikutip dari kompas.com.
Keluarga SBY tampak menangis saat Joy Tobing menyanyikan lagu Candle In the Wind milik Elton John.
Penyanyi tersebut mengubah bagian depan liriknya dengan kata flamboyan.
Baca Juga: Seminggu Usai Melahirkan Anak ke-2, Penampilan Terbaru Sandra Dewi Sukses Curi Perhatian
Melalui unggahan Ingrid Kansil, terlihat beberapa kali SBY, Agus Yudhoyono dan Annisa Pohan yang beberapa kali mengusap air matanya.
Flamboyan menjadi nama yang dipakai SBY untuk menyebut sosok istrinya.
Diketahui Ani Yudhoyono wafat 100 hari yang lalu karena kanker darah yang dideritanya.
Ibu dari SBY, Siti Habibah juga tutup usia 10 hari sebelum hari ulang tahun SBY. (*)