NOVA.id - Barbie Kumalasari dikabarkan sempat berseteru dengan sang ibunda beberapa tahun yang lalu.
Membuktikan bahwa kini hubungan keduanya baik-baik saja saat ini, Kumalasari dan sang ibu tampil bersama dalam sebuah acara.
Tak hanya tampil bersama, ibu dari Kumalasari pun membela sang anak yang kini dibully setelah kasus ikan asin yang menyeret namanya.
Baca Juga: Roger Danuarta Ingin Kunjungi Aceh, Cut Meyriska: Dia Nggak Tahu Istrinya Trauma Tsunami
Terlebih lagi karena sosok Kumalasari yang kerap pamer kekayaan dengan perhiasan mewah miliknya.
Dalam acara Silet yang tayang pada Kamis (19/09), Fadila, ibu dari Kumalasari mengungkapkan kekesalan hatinya selama ini.
Fadila pun mengungkapkan alasannya kembali ke muka publik setelah beberapa tahun lalu sempat berkonflik dengan sang anak.
Baca Juga: Naomi Zaskia Ulang Tahun ke-23, Sule Unggah Foto Sang Kekasih yang Memakai Mukena dan Ucap Doa
"Karena saya udah terlalu kenyang ya ngelihat dia dibully orang, saya udah nggak bisa tinggal diam, makanya saya turun," jelas Fadila.
Sebagai seorang tua ia merasa harus turun tangan terhadap apa yang dialami Kumalasari.
"Dikeroyok terus kan dia? Dikeroyok terus soal ikan asin itu, saya lihatin aja terus, kayak dia nggak punya emak bapak, dia nggak punya keluarga, dia itu bukan anak gembel!" ungkap Fadila berapi-api.
"Hanya satu masalah itu, ya selesaikan aja masalah itu, nggak perlu di besar-besarkan lagi," sambungnya.
Tak hanya membahas mengenai kasus ikan asin, Fadila juga geram dengan orang yang membahas tentang perhiasan yang dikenakan Kumalasari.
"Mereka memang nggak percaya gitu lho, apa yang dia pake menghujat, apa yang dia punya menghujat, itu kan pada dasarnya ada yang provokator dulu, dari awalnya kan ada pencetusnya, sampai akhirnya berakar sampai sekarang," jelas Fadila.
Ia pun mengaku sangat sedih saat melihat anaknya itu selalu dihina orang lain.
"Sedih lah, lihat anak dihina-hina orang, kalau mereka sendiri punya anak, punya keluarga digituin enak nggak?" tanya Fadila.
Kepada Kumalasari, Fadila menyampaikan pesannya untuk tetap kuat menghadapi semua masalah yang membelitnya tersebut.
Baca Juga: Melanie Subono Ditolak Ibu-Ibu Saat Bagikan Makanan di Acara 7 Hari BJ Habibie, Kenapa?
"Saya bilang dia harus kuat, harus tegar, harus kuat, ambil hikmahnya, pasti ada jalan keluarnya nanti," pesan Fadila. (*)