Jangan Mudah Tergiur, Ini Alasan Tepat Punya Asuransi Kesehatan Swasta

By Muhamad Yunus, Selasa, 24 September 2019 | 16:59 WIB
Asuransi kesehatan tetap dibutuhkan, asal dalam memilihnya kita sudah punya alasan yang tepat (andresr)

Jadi melihat dari data itu, baik BPJS Kesehatan maupun asuransi kesehatan swasta tetap diminati.

Menurut konsultan keuangan, Tejasari CFP, asuransi kesehatan atau BPJS memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.

Baik itu soal layanan, jenis penyakit yang ditanggung, obat yang diberikan, maupun iuran yang harus dikeluarkan pengguna.

Kata Tejasari, “Asuransi kesehatan mungkin layanannya lebih baik, tapi kewajiban preminya juga tak murah.”

Nah, jadi catatan juga nih buat kita, Sahabat NOVA.

Baca Juga: Perusahaan Ini Bagikan 10 Ribu Asuransi Gratis Bagi Pemudik agar Mudik ke Kampung Halaman Tetap Aman

Meski begitu, Tejasari melihat banyak orang tetap membeli asuransi kesehatan sebagai alternatif dari BPJS Kesehatan yang memang sudah dianjurkan wajib dimiliki.

Alasannya, ya apa lagi kalau bukan agar mendapatkan pelayanan kesehatan yang sesuai dengan yang diinginkan.

“Jadi ya tergantung orangnya, kalau memang punya bujet lebih, dia akan beli asuransi kesehatan,” tukas Tejasari.

Baca Juga: Sempat Berkonflik, Ibunda Barbie Kumalasari Kini Pasang Badan untuk Anaknya yang Jadi Bahan Bully: Dia Bukan Anak Gembel!