NOVA.id - Tak terasa kita sudah nyaris berada di penghujung tahun 2019.
Saat masih 2,5 bulan lagi masuk tahun baru 2020, siapa sangka Mbak You sudah mengungkap ramalannya untuk tahun depan lo.
Menguak kehidupan artis, ramalan 2020 dari Mbak You ternyata diwarnai rujuknya artis senior hingga pasangan top yang terlilit utang sampai dipenjara dan cerai!
Baca Juga: Ramalan Zodiak 2020: Cancer Menerima Warisan Mendadak Hingga Hubungan Asmara Leo Membaik
Penerawangan Mbak You itu diungkap dalam tayangan Insert Story (04/10).
Dalam tayangan yang diunggah melalui kanal YouTube Trans TV Official, Mbak You mengungkap berbagai penerawangannya tentang kehidupan selebriti tahun 2020 mendatang.
"Ada artis lama yang sudah bercerai, artis 80-an saya bilang. Tapi sangat terkenal banget, beliau cerai berdua terus seiring berjalannya waktu di tahun depan mereka akan bersatu lagi karena komitmen untuk memperbaiki keadaan. Karena melihat cucu-cucunya tumbuh dengan kakek nenek yang terpisah," kata Mbak You.
Tak hanya itu, tahun depan juga akan ada perselingkuhan yang menghebohkan.
Mbak You mengungkap akan ada perselingkuhan artis dengan teman pasangannya sendiri alias makan teman!
Mbak You menyebut jika akan ada pasangan artis yang selingkuh dengan teman istrinya sendiri.
"Ada juga artis yang udah punya pasangan, tapi pacaran dengan artis temannya satu lagi. Inisialnya A. Dia udah punya pasangan (istri) tapi pacaran sama teman istrinya sendiri, laki perempuan semua (artis). Perempuan itu juga udah punya pasangan dan anak juga lo," kata Mbak You.
Baca Juga: Terawang Rumah Tangga Raffi Ahmad, Mbak You: Istrinya Bisa Gantung Diri!
"Tahun kemarin udah ada, tahun depan ada lagi," kata Mbak You.
Tak hanya itu, akhr tahun ini juga diprediksi akan ada artis yang terlilit hutang hingga akhirnya bercerai.
"Akhir tahun ini ada artis yang sangat luar biasa yang inisialnya R dan L. Rumah tangganya di layar kaca sangat luar biasa tapi di baliknya banyak hutang dan akan bermasalah.
Mereka ada penipuan, kasusnya terbuka dan akan ditahan beberapa waktu hingga akhirnya mereka bercerai," sambung Mbak You.
Tak hanya itu, Mbak You juga menyarankan agar Luna Maya menikah tahun depan.
Jika tidak, Mbak You menyebut pernikahan Luna akan tertunda 3 hingga 4 tahun ke depan. (*)