NOVA.id - Bulan Oktober adalah bulan peduli kanker payudara. Untuk memperingatinya, brand fashion Vans keluarkan koleksi terbarunya yang terbilang unik.
Vans menampilkan gambar-gambar perempuan dan payudaranya.
Desain ini bertujuan untuk mengedukasi kaum muda dalam meningkatkan kesadaran akan kesehatan payudaranya serta deteksi dini kanker payudara.
Baca Juga: Angka Kesembuhan Kanker Payudara Capai 90%, Yuk Sadari Sedini Mungkin!
Bukan cuma itu, desain tersebut juga ingin menampilkan kekuatan dan kecantikan dari mereka yang terkena dampak kanker payudara.
Seperti yang NOVA.id lansir dari Kompas.com, selain desain yang unik, sebagian hasil penjualan koleksi Vans Breast Cancer Awareness akan didonasikan ke CoppaFeel! – Badan amal peduli kanker payudara asal Britania Raya.
"Kolaborasi ini memungkinkan kami mengajarkan pentingnya memeriksa payudara mereka, serta mememotivasi mereka untuk mulai memeriksa jika ada hal-hal yang tidak lazim pada tubuhnya, agar dapat menyelamatkan nyawa,” ujar Kris Hallenga, pendiri CoppaFeel!.
Baca Juga: Tanpa Harus ke Dokter, Kita Bisa Tahu Terkena Kanker Payudara Hanya dengan Lakukan Ini