8 Pekerjaan yang Memiliki Potensi Lebih Tinggi Terkena Kanker, Penata Rambut Hingga Bekerja Malam

By Hinggar, Minggu, 10 November 2019 | 00:00 WIB
8 Pekerjaan yang Memiliki Potensi Lebih Tinggi Terkena Kanker, Penata Rambut Hingga Bekerja Malam (reader digest)

NOVA.id - Tak hanya gaya hidup yang tak sehat, tetapi ada beberapa hal yang bisa menjadi masalah untuk kesehatan kita.

Bahkan tempat kerja menjadi salah satu faktor yang mempengaruhi masalah kesehatan yang kita.

Menurut laporan dari American Cancer Society, terdapat beberapa pekerjaan yang bisa membuat seseorang berisiko mengalami kanker.

Baca Juga: Tak Perlu Uang Jutaan, Kita Bisa Mulai Investasi dengan 10 Ribu Rupiah Saja

Ya, saat bekerja sangat memungkinkan seseorang terkena radiasi dan bahan kimia, bahkan pola kerja yang tak sehat.

Apa saja pekerjaan yang bisa memicu risiko kanker pada tubuh seseorang?

1. Pekerja konstruksi

Para pekerja konstruksi bisa saja mengalami kanker kulit.

Karena mereka terkena sinar matahari selama berjam-jam dan itu bisa merusak kulit kita dan meningkatkan risiko kanker.

Selain kanker kulit, para pekerja konstruksi juga sangat berpotensi mengalami kanker paru-paru.

Hal ini disebabkan kaena inhalasi asbes yang terjadi saat konstruksi.

Baca Juga: Berita Terpopuler: Kanker Prostat yang Menyerang Pria Ternyata Bisa Diprediksi Lewat Panjang Jari hingga Seorang Perempuan Lulusan S2 yang Dinikahi Sopir Truk

2. Produsen karet

Saat mengolah karet, seseorang akan terkena bahan kimia, uap kimia, debu dan produk lainnya.

Pekerja di pabrik karet berisiko terkena kanker perut, paru-paru dan kandung kemih.

Orang yang bekerja di industri ini  juga rentan mengalami leukemia dan limfoma karena penyerapan karsinogen melalui kulit.

Baca Juga: Kanker Prostat yang Menyerang Pria Ternyata Bisa Diprediksi Melalui Ukuran Panjang Jari Tangan, Begini Penjelasannya!

3. Daur ulang

Pekerja yang mendaur ulang barang-barang elektronik juga berisiko mengalami kanker.

Hal ini disebabkan karena seseorang akan memecahkan elektronik dan bahan berbahaya lainnya.

Ini akan membuat mereka terpapar toksisitas logam berat.

Paparan logam yang didapat secara terus menerus ini akan meningkatkan risiko kanker ginjal, hati, paru-paru dan hidung.

Baca Juga: Perempuan Harus Tahu! Fakta-Fakta Penting tentang Penyakit Mematikan Kanker Payudara

4. Petani

Dalam sebuah penelitian ditemukan 35 persen perempuan yang bekerja di pertanian lebih tinggi mengalami kanker dibandingkan mereka yang tidak bekerja di sana.

Hal ini dikarenakan paparan berlebihan pada knalpot mesin, pestisida, pupuk, dan unsur kimia lainnya yang bisa meningkatkan risiko limfoma, leukemia dan kanker yang lainnya.

Baca Juga: Dinilai Tak Berguna, Ternyata Biji Mangga Punya Manfaat Mengejutkan! Salah Satunya Bisa Mencegah Kanker

5. Penata rambut

Menurut National Cancer Institute mereka yang bekerja menjadi seorang penata rambut juga sangat berpotensi mengalami kanker.

Hal ini dikarenakan bahan kimia yang ada dalam pewarna rambut dan dalam jangka panjang akan menyebabkan kanker kandung kemih, laring dan paru-paru.

Baca Juga: Perempuan Harus Tahu! Fakta-Fakta Penting tentang Penyakit Mematikan Kanker Payudara

6. Manikur dan pedikur

Ada banyak bahan kimia yang digunakan untuk manikur dan pedikur.

Mereka yang bekerja di sini berpotensi mengalami limfoma dan mieloma.

Beberapa bahan kimia seperti formalin dan titanium dioksida yang digunakan dalam cat kuku dan bubuk saat dihirup akan menurunkan kekebalan tubuh seseorang.

Baca Juga: Peringati Bulan Peduli Kanker Payudara, Vans Luncurkan Koleksi Baru nan Unik

7. Awak pesawat

Sinar UV menjadi penyebab utama kanker pada seseorang yang bekerja di pesawat.

Jenis kanker yang mungkin dialami mereka adalah kanker kulit.

Baca Juga: 5 Manfaat Jus Kurma: Cegah Kanker hingga Bantu Tingkatkan Berat Badan

 

 

8. Jam kerja

Bagi mereka yang bekerja di industri atau pabrik pastinya ada pembagian shift.

Mereka yang bekerja pada shift malam juga berisiko mengalami kanker.

Saat bekerja pada malam hari, siklus tidur kita terganggu.

Baca Juga: Semakin Disadari Lebih Awal, Kanker Payudara Bisa Dilawan dengan Baik

Hal ini menyebabkan risiko kanker payudara, kanker paru-paru pada pria, dan risiko kematian karena jantung dan pembuluh darah. (*)