Gagal di Ajang Kompetisi Tanah Air, Claudia Emmanuela Santoso Kini Berjaya di The Voice of Germany

By Hinggar, Senin, 11 November 2019 | 12:08 WIB
Gagal di Ajang Kompetisi Tanah Air, Claudia Emmanuela Santoso Kini Berjaya di The Voice of Germany (youtube/The Voice of Germany)

NOVA.id - Penyanyi asal Cirebon, Jawa Barat berhasil mengharumkan nama Indonesia dalam ajang The Voice of Germany 2019.

Melalui unggahan The Voice Of Germany diumumkan perempuan berusia 18 tahun tersebut adalah pemenang untuk kompetisi tersebut.

"Claudia Manuela San wins the 9th season of the Voice of Germany," tulis akun @thevoiceofgermany.

Baca Juga: Tak Perlu Uang Jutaan, Kita Bisa Mulai Investasi dengan 10 Ribu Rupiah Saja

Claudia saat itu berkompetisi dengan 4 peserta lainnya.

Claudia berhasil menduduki posisi pertama dan memenangkan voting sebesar 46,39 persen.

Baca Juga: Viral Usai Tampil di The Voice Jerman, Claudia Emmanuela Ungkap Pesan Manis untuk Hotman Paris

Para juri pun dibuat tepukau dari awal penampilan Claudia hingga menjadi rebutan para mentor sejak awal.

Meski selama acara Claudia berhasil membuat para juri berdecak kagum, siapa sangka ia sempat gagal berkompetisi di ajang pencarian bakat Tanah Air.

Claudia mengaku beberapa kali mengikuti ajang kompetisi sejak masih kecil.

Baca Juga: Video Viral Claudia Emmanuela Santoso, Gadis Cirebon Peserta The Voice Jerman yang Bikin 4 Juri Saling Berebut!

"Aku tuh lumayan sering ikut lomba. Makanya yang anak ajang di Indonesia itu aku banyak kenal," ujar Claudia dikutip dari Kompas.com.

Ketika berusia 8 tahun, ia pernah menjadi peserta Akademi Fantasi Indosiar (AFI) Junior.

Kemudian di usia 11 tahun kembali mencoba peruntungannya ikut dalam acara Idola Cilik.

Baca Juga: Ditunggu untuk Bahas Pembuatan MV Baru, Penyanyi Woo Hye Mi The Voice Korea Ditemukan Meninggal di Rumahnya

 

 

 

"Aku ikutnya di Bandung. Aku sampai 20 besarnya di Bandung yang sampai juri Mama Ira (Maya Sopha) sama Kak Winda (Viska) gitu. Itu di tahun 2011," ujar gadis yang kini belajar di Muenchen, Jerman, itu.

Sepertinya jiwa kompetisi Claudia tak mudah dipatahkan, ia kembali mengikuti lomba lain di bidang musik.

Ia sempat terpilih menjadi seorang komposer yang diadakan sebuah perusahaan biskuit ternama di Indonesia.

Baca Juga: Sabet 2 Piala Kejuaraan Internasional, Atlet Hoki Es Ini Ternyata Anak Pasangan Artis Kondang

Kembali ingin menunjukkan bakat bernyanyinya, Claudia kembali ikut dalam acara Mamamia.

Sayangnya ia hanya sampai di 11 besar dan tak lolos untuk babak selanjutnya.

Perjuangannya sejak ia kecil dalam berbagai ajang kompetisi bernyanyi sepertinya terbayarkan saat ini.

Baca Juga: Bikin Bangga, 3 Wakil Indonesia Berhasil Ikuti Kejuaraan Dunia Jr. NBA

Berkali-kali gagal bernyanyi di ajang kompetisi dalam negeri, Claudia justru berjaya di luar negeri.

Ia berhasil menjadi juara di The Voice of Germany season 9 pada Minggu (10/11). (*)