Nyanyikan Lagu untuk Mendiang Ani Yudhoyono, SBY: Saya Ingin Mengungkapkan Cinta yang Abadi kepada Belahan Jiwa

By Nuzulia Rega, Senin, 2 Desember 2019 | 16:45 WIB
Nyanyikan Lagu untuk Mendiang Ani Yudhoyono, SBY: Saya Ingin Mengungkapkan Cinta yang Abadi Kepada Belahan Jiwa (tangkap layar instagram.com/aniyudhoyono)

NOVA.id - Tepat 6 bulan kepergian Ani Yudhoyono, SBY ternyata memberi persembahan khusus untuk mendiang istri tercintanya.

SBY menyanyikan lagu Seruling Lembah Sunyi, sebagai ungkapan hati untuk mendiang istri tercintanya, Ani Yudhoyono.

Curahan hati SBY ini ia unggah melalui akun Instagram pribadi mendiang istrinya, Ani Yudhoyono.

Baca Juga: Kenang Perayaan Ulang Tahunnya Bersama Ani Yudhoyono, Annisa Pohan Ungkap 5 Kebiasaan Manis Ibu Mertua Saat Dirinya Bertambah Usia

"Seruling di Lembah Sunyi untuk Istri Tercinta

Teman-teman followers yang baik,⁣⁣Hari ini, 1 Desember 2019 ~ tepat setengah tahun berpulangnya istri tercinta Ani Yudhoyono," tulis SBY mengawali.

Baca Juga: 5 Bulan Usai Kepergian Ani Yudhoyono, AHY Ungkap Penyesalannya: Coba Kalau Tahu Usia Ibu Gak Panjang

 

 

"Kepergiannya meninggalkan duka dan rasa kehilangan yang amat dalam bagi saya dan keluarga. Saya tahu, para sahabat almarhumah juga merasakan kehilangan itu," sambungnya.

"Melalui lagu 'Seruling di Lembah Sunyi' ini saya ingin mengenang dan mengungkapkan rasa cinta saya yang abadi kepada sang belahan jiwa, yang kini berada di keabadiannya".

Baca Juga: Hadir dalam Mimpi Menantunya, Mendiang Ani Yudhoyono Sampaikan Pesan Khusus untuk Aliya Rajasa

Tak hanya mengunggah ungkapan hatinya melalui lagu, SBY juga mengumumkan bahwa ia dan keluarga akan kembali mengaktifkan akun Instagram pribadi mendiang Ani Yudhoyono.

"Sebagai bentuk kasih sayang dan penghormatan kepada Ibu Ani, sejak hari ini, saya dan keluarga mengaktifkan kembali akun instagram ini dengan nama 'Ani Yudhoyono In Memoriam'.

Insya Allah, kami akan terus melestarikan dan menghidupkan berbagai nilai (values), pemikiran dan "legacy" almarhumah. Semoga ini semua dapat menghidupkan kenangan manis dan mengobati kerinduan kita kepada almarhumah Ani Yudhoyono.⁣⁣Al-Fatihah," tutupnya. (*)⁣