Head of Marketing Charles and Keith Indonesia, Ita Yulianti mengatakan, “Dalam suasana penuh kegembiraan dan kehangatan, perempuan modern Indonesia ingin tampil lebih cantik sesuai dengan gaya berpakaiannya masing-masing.”
1. Art of Gifting
Liburan akhir tahun merupakan momen yang pas untuk berbagi kebahagiaan dengan saling bertukar kado sebagai bentuk tanda kasih sayang.
The Art of Gifting merupakan panduan rancangan untuk memudahkan pemilihan hadiah yang sesuai dengan karakteristik unik seseorang.
Baca Juga: Dua Desainer Ini Hadirkan Koleksi Busana yang Terinspirasi dari Perempuan Urban di JFW 2020
Beragam tas dan sepatu telah dikategorikan berdasarkan keunikan kepribadian wanita modern seperti, workaholic, minimalist, trendsetter, hingga penyuka street style.
2. Wonderful Time
Charles and Keith terinspirasi dari melihat momen akhir tahun sebagai ajang untuk berkumpul bersama teman-teman dan keluarga untuk membangun ikatan kekeluargaan.
Koleksi wonderful time dapat membuat penampilan jauh lebih menarik saat berkumpul bersama orang tersayang.
Baca Juga: Mengintip Koleksi Limited Edition CHARLES & KEITH x Oamul Lu yang Elegan
Terdiri dari berbagai tas dengan detail rantai, seperti Chain Fringe Clutch, Velvet Pumps, dan Striped Ankle Boots yang sangat fashionable.