Mari Dukung, Ajang Entrepreneur Perempuan Indonesia Timur akan Segera Diselenggarakan

By Dionysia Mayang Rintani, Kamis, 5 Desember 2019 | 14:17 WIB
Mari Dukung, Ajang Entrepreneur Perempuan Indonesia Timur akan Segera Diselenggarakan (EOWA 2020)

NOVA.id – Entrepreneurs Organization Womenpreneur Award (EOWA 2020) akan segera diselenggarakan oleh Entrepreneurs Organization (EO).

Diharapkan, ajang ini bisa diikuti oleh berbagai kalangan entrepreneur perempuan, khususnya dari wilayah Indonesia Timur.

Pendaftaran peserta sudah dibuka hingga 30 Desember 2019 melalui websitenya dan pengumuman akan dilakukan pada Maret 2020.

Baca Juga: Penuh Haru! Pertemuan Melly Goeslaw dengan ART Nike Ardilla yang Dikabarkan jadi Pemulung

Program EOWA 2020 ini diadakan untuk memberikan penghargaan bagi para wirausaha perempuan atas prestasi dan pencapaian selama ini.

Ajang ini diharapkan bisa jadi inspirasi bagi para perempuan Indonesia lainnya untuk terus berprestasi di bidangnya masing-masing, terutama dalam hal berwiraswasta dalam pembangunan Indonesia.

“EO Womenpreneurs Award (EOWA) ini juga merupakan bentuk dukungan EO terhadap pemberdayaan wanita dalam kesetaraan  gender sesuai dalam Sustainable Development Goals kelima yang merupakan program dari United Nations,” jelas Caroline Gondokusumo, President of Entrepreneurs Organization Indonesia East.

Baca Juga: Nyaris Tonjok Orang karena Bayinya Kena Asap Vape, Lee Jeong Hoon Murka: Muka Bedak Tebel Gini Bisa Marah!

(EOWA 2020)

Penghargaan kali ini difokuskan pada  kawasan Timur Indonesia,  yang juga mencerminkan dukungan dan komitmen pemerintah dalam membangun dan memberikan kesempatan kepada Indonesia Timur.

Dalam berbisnis tidak sedikit seseorang telah berhasil membangun dan mengembangkan hingga mapan ke titik tertentu.

Sayangnya, tanpa disadari yang kerap terjadi ketika sudah berada di titik tertentu tetap terus ada keinginan  berkembang lagi.

Baca Juga: Shafa Harris Ungkap Penyesalannya Usai Labrak Jennifer Dunn, Sarita Abdul Mukti: Belum Maksimal Beb!

Namun, seakan ada glass ceiling tidak terlihat yang membatasi para perempuan baik dari segi kemampuan atau kondisi yang dihadapinya.

Oleh karena itu, melalui EO Womenpreneur Award ini, EO ingin membantu memberikan ilmu baru dari  para pakarnya (Subject Matter Expert), berbagi pengalaman dari para pelaku bisnis ternama, dan kesempatan membuka network global.

Tujuannya tak lain agar para perempuan pengusaha mendapat perspective yang dibutuhkan untuk membawa perusahaannya lebih berkembang lagi.

Baca Juga: Beredar Foto Ani Yudhoyono 46 Tahun Lalu dengan Rambut yang Disasak, Annisa Pohan: Cantik Sekali Memoku

(EOWA 2020)

Program ini dapat mengidentifikasi dan memberikan banyak kesempatan bagi wirausahawan perempuan berpotensi tinggi untuk belajar dari pada ahli, rekan sejawat, pelatih atau pembimbing tentang masalah pribadi, bisnis atau keluarga tentang kehidupan wirausaha.

Tidak seperti banyak program lain yang berfokus pada membantu perempuan untuk memulai bisnis, tetapi program kami justru ingin mendukung perempuan dengan usaha yang sudah berjalan dengan baik guna mengembangkan dan meningkatkan usaha tersebut,” tambah Caroline.

Sementara itu, Gati  Wibawaningsih, Dirjen Industri Kecil, Menengah dan Aneka, menyatakan antusias dan mendukung penuh program ini.

Baca Juga: Heboh Shafa Harris Labrak Jennifer Dunn, Reaksi Sarita Abdul Mukti Malah Buat Melaney Ricardo Kaget: Serius Bunda Ngomong Gitu?

EOWA 2020 ini sejalan dengan arah pembangunan Indonesia yang terus ingin lebih memajukan dan mengembangkan bisnis wilayah Indonesia Timur.

Sudah saatnya para wirausaha perempuan unjuk gigi untuk dapat lebih banyak mendapatkan kesempatan dalam kancah industri yang lebih besar,  tidak hanya mencakup di Indonesia tetapi juga ke manca negara.

“Saya berharap ajang ini diikuti banyak peserta, karena menjadi bagian penting bagi kemajuan bisnis mereka sekaligus  mengembangkan wilayah,” jelasnya.

Baca Juga: Sudah Punya 5 Anak dan Ingin Tambah Lagi, Fadel Islami dan Muzdalifah Berharap Dapat Anak Kembar

 

 

Dukungan pengembangan untuk entrepreneur perempuan ini juga datang dari KADIN.

“Kami khususnya dari KADIN Indonesia Bidang Industri Kreatif dengan penuh semangat ikut mendukung pengembangan dan kemajuan program ini. Kami siap membantu langsung untuk lebih meningkatkan kemampuan entrepreneur perempuan khususnya di wilayah Timur. Saya yakin banyak pebisnis perempuan tangguh yang akan kian berhasil,” ungkap Kevin Wu, selaku Wakil Ketua Komite Tetap KADIN Indonesia bidang Industri Kreatif.

Baca Juga: Jadi Dosen di UI, Maia Estianty Langsung Banjir Pujian! Intip Gaya Kecenya Saat Mengajar

Diharapkan lewat program ini dapat membentuk komunitas pengusaha wanita untuk saling belajar dan mendukung untuk berkembang lebih jauh hingga ke pasar global. (*)