Festival Budaya Nusantara III Usai, Sampai Jumpa Lagi Tahun Depan!

By Dionysia Mayang Rintani, Senin, 9 Desember 2019 | 19:15 WIB
Hari pertama gelaran Festival Budaya Nusantara III di Kota Tangerang (Dionysia Mayang/NOVA.id)

NOVA.id – Gelaran Festival Budaya Nusantara III telah usai pada Minggu, (08/12) dan ditutup secara meriah.

Telah dimulai sejak Kamis, (05/12), festival ini dibuka oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang dengan parade kebudayaan daerah peserta Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi).

Ada 27 daerah peserta parade yang memukau para pengunjung dengan atraksi dan busana yang dibawakan.

Festival Budaya Nusantara III Resmi Diselenggarakan di Tangerang, yuk Ramaikan! (Dionysia Mayang/NOVA)

Baca Juga: Asyik, Bisa Belajar dan Usaha Batik di Festival Budaya Tangerang

Kota Tangerang sendiri mempersembahkan penampilan dari 4 adat, yang membuktikan Tangerang merupakan gambaran Indonesia.

“Tidak hanya dari budaya Kota Tangerang saja, budaya Tionghoa, budaya Jawa, budaya Sunda, budaya Betawi berkumpul jadi sebuah persatuan yang dinamakan Indonesia, dan di Kota Tangerang sendiri adalah miniatur Indonesia yang bercampur berbagai macam budaya,” jelas Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah.

Salah satu penampilan pada parade Festival Budaya Nusantara III (Dionysia Mayang/NOVA)

Setelah diramaikan dengan parade kebudayaan daerah pada hari pertama, berbagai lomba yaitu kesenian lenong betawi, musik tradisi, serta pelatihan membatik bisa dinikmati dan diikuti para pengunjung pada hari kedua.

Baca Juga: Kenalkan Budaya Tangerang, Festival Budaya Nusantara III Gelar Pertunjukan Tari Kolosal

Selain itu, pada hari kedua juga dimeriahkan dengan penampilan tari tradisional dari Cilegon, penampilan kesenian dari Malaysia dan Singapura, pertunjukan debus, serta penampilan lenong betawi.

Sementara pada hari ketiga, Sabtu (07/12), pengunjung menikmati lomba seni liong naga dan barongsai yang diadakan sejak pagi hari.

Para peserta berlatih membuat batik khas Tangerang (Muhamad Yunus)

Pada saat yang sama, juga berlangsung pelatihan membatik yang diikuti oleh para ibu yang juga bisa belajar membuka usaha batik.

Baca Juga: Festival Budaya Nusantara III Resmi Diselenggarakan di Tangerang, yuk Ramaikan!

“Antusiasnya lumayan tinggi. Mereka pengin sekali belajar membatik khas Tangerang,” ujar Farimah, panitia sekaligus mentor pelatihan membatik.

Sementara pada hari keempat festival, beberapa kegiatan memeriahkan acara mulai dari Lomba Kuliner Khas Tangerang, Workshop Membatik, Lomba Tari Kreasi Tradisional, Wayang Orang, dan hiburan menarik lainnya.

Selain itu pada malam hari, pengunjung menikmati penampilan dari komedian Rina Nose, Azis Gagap, serta Daus Mini yang begitu menghibur.

Baca Juga: Ramalan Mingguan 9-15 Desember 2019: Gemini Banjir Ide, Keuangan Pisces Lancar, Bagaimana yang Lain?

 

 

Wakil Wali Kota Tangerang H. Sachrudin yang hadir dan menutup festival tahunan ini menyampaikan terima kasih atas dukungan dan partisipasi pada seluruh pihak untuk berlangsungnya Festival Budaya Nusantara III.

Wakil Wali Kota Tangerang, Sachrudin menutup Festival Budaya Nusantara III (www.tangerangkota.go.id)

Baca Juga: Kalahkan Miss Puerto Rico, Perwakilan Afrika Selatan Menangkan Kompetisi Ratu Sejagad, Miss Universe 2019

Tak hanya itu, diharapkan masyarakat Kota Tangerang mampu melestarikan potensi-potensi budaya lokal.

“Agar Kota Tangerang bisa menjadi tujuan wisata yang bertaraf nasional bahkan internasional,” jelas Sachrudin seperti yang dilansir dari laman Tangerangkota.go.id.

Sementara, Walikota Tangerang Arief R. Wismansyah menuturkan bahwa acara ini tak berhenti di gelaran kali ini saja.

Menurutnya, festival kebudayaan ini perlu terus dilakukan pada tahun-tahun berikutnya.

"Makanya di Kota Tangerang, saya selalu buat kegiatan yang melibatkan masyarakat dan juga mendatangkan wisatawan," jelasnya.(*)